Menko Marves Tinjau Bakauheni Hari Ini
KALIANDA – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan sepertinya tidak melakukan persiapan khusus dalam menyambut Menteri Koordinasi (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, pada kunjungan kerja (kunker) di Pelabuhan Bakauheni, Selasa (26/1) hari ini. Sebab, hal tersebut menjadi tanggungjawab dan kewenangan Pemerintah Provinsi Lampung. Terlebih, sejumlah lokasi yang menjadi tujuan Menteri pengganti Edy Prabowo itu dibawah kebijakan Pemprov Lampung. Dari informasi yang dihimpun Radar Lamsel, Luhut dijadwalkan tiba di Pelabuhan Bakauheni pada pukul 13.45 WIB, Selasa, hari ini. Agenda kegiatannya, langsung meninjau Jalan Tol Lintas Sumatera dengan mengendarai kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBL BB). Dengan rute peninjauan melalui Tol Bakauheni sampai dengan keluar Tol Kalianda. Setelah itu, masuk kembali ke Tol Kalianda menuju rest area KM 20B. Disitu, Luhut didaulat untuk meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) sambil meninjau kelayakan di rest area tersebut. Kepala Diskominfo Lamsel, Sefri Masdian mengaku, tidak mengetahui detail mengenai persiapan dalam penyambutan Menko Marves tersebut. Sebab, hal tersebut merupakan ranah Pemprov Lampung. “Memang kebetulan kita menjadi tuan rumah karena lokasinya di kabupaten Lamsel. Semua koordinasinya ada di provinsi. Kita hanya turut serta mendampingi sebagai unsur abdi negara,” ungkap Sefri. Hal senada disampaikan Kepala Satpol-PP Lamsel, Heri Bastian. Menurutnya, koordinasi pengamanan kunker Menteri menjadi kewenangan TNI dan Polri. Namun, pihaknya memastikan bakal menyediakan personil sedikitnya satu pleton untuk membantu pengamanan. “Yang jelas ini menjadi tugas seluruh tim gabungan. TNI/Polri, Satpol-PP dan Dinas Perhubungan. Nanti kami akan berkoordinasi dengan seluruh aparat baik dari kabupaten maupun provinsi. Sedikitnya kita siapkan personel satu pleton untuk membantu kelancaran agenda kunker Menteri besok,” pungkasnya. (idh)
Sumber: