Perbaikan Gorong-Gorong Diusulkan ke Bupati

Perbaikan Gorong-Gorong Diusulkan ke Bupati

  SRAGI – Kerusakan gorong-gorong di jalan Poros Kecamatan Sragi nampaknya harus segera mendapat perbaikan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Meski kerusakan gorong-gorong di Desa Kuala Sekampung itu kini telah diperbaiki dengan memasang batang kelapa. Namun masyarakat menilai upaya perbaikan sementara itu masih riskan, dan mehambat lalu lintas dijalan poros kecamatan tersebut. Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Penguji Konstruksi dan Bangunan Kecamatan Sragi – Ketapang, Sukatmanto mengatakan, pihaknya juga telah menerima laporan terkait kerusakan salah satu gorong-gorong di jalan poros Kecamatan Sragi, tepatnya di Dusun Sukarandeg 1, Desa Kuala Sekampung. “Iya, kami dari UPT juga sudah menerima laporan terkait gorong-gorong yang jebol di Desa Kuala Sekampung. Kerusakan ini juga sudah kita teruskan ke Dinas PUPR Lampung Selatan,” ujar Sukatmanto kepada Radar Lamsel, Senin (4/10) kemarin. Sukatmanto menjelaskan, sebagai jalan poros kerusakan gorong-gorong di jalan poros harus mendapat perhatian khusus. Pihaknya juga telah mengusulakan perbaikan bisa dilakukan dengan menggunakan dana tanggap darurat. Ia juga mengharapkan Pemerintah Desa Kuala Sekampung juga dapat usulan perbaikan gorong-gorong ini juga dapat disampaikan langsung kepada Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto. “Kami mengusulkan perbaikan dapat dilakukan dengan menggunakan dana tanggap darurat. Pada 7 Oktober mendatang Bupati juga akan masuk ke wilayah Sragi, dan usulan perbaikan ini juga bisa disampaikan agar mendapat perhatian lebih,” sambungnya. Aziz (50) salah satu Warga Kuala Sekampung juga mengharapkan gorong-gorong di jalan poros itu bisa segera diperbaiki. Meski saat ini, telah dilakukan upaya perbaikan sementara. Namun menurutnya hal tersebut masih menghambat lalu lintas kendaraan. “Dengan pemasangan batang kelapa ini kendaraan masih rawan terperosok. Apalagi pada saat musim panen nanti, banyak kendaraan bertonase besar. Harapan kami perbaikan gorong-gorong di jalan poros ini bisa disegerakan pemerintah agar mobilisasi tidak terhambat,” harapnya. (vid)  

Sumber: