Dispora Jamin Air dan Listrik Stadion Berfungsi

Dispora Jamin Air dan Listrik Stadion Berfungsi

Jelang Bergulirnya Liga III Zona Lampung

    KALIANDA – Sikap cepat tanggap ditunjukan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Lampung Selatan, berkaitan dengan pembenahan fasilitas stadion yang akan digunakan untuk perhelatan Liga 3 Zona Lampung. Pihaknya, memastikan telah memperbaiki saluran listrik dan air sebagaimana permintaan Asprov PSSI Lampung, Rabu (6/10) kemarin. Kepala Dispora Lamsel, Ariswandi, SH, MH memastikan, dirinya dan jajaran langsung turun ke Stadion Radin Inten Kalianda pasca audiensi Asprov PSSI Lampung dengan Bupati Lamsel H. Nanang Ermanto, Selasa (5/10) lalu. Permintaan untuk memperbaiki kedua fasilitas tersebut telah dilaksanakan sesuai perintah Bupati. “Dalam audiensi itu, Asprov meminta kita untuk memfasilitasi. Artinya, dua stadion siap digunakan. Kalau kata mereka ada keluhan berkaitan listrik dan air sudah kita cek. Dan sekarang saya pastikan semuanya berfungsi normal,” ungkap Ariswandi yang turut memantau perbaikan listrik stadion, kemarin. Dia menerangkan, kerusakan aliran listrik di Stadion Radin Inten Kalianda lantaran adanya gesekan kabel PLN dengan pepohonan di sekitaran stadion. Sehingga, mengakibatkan konsleting listrik dan alirannya padam. “Sudah kita hubungi PLN Ranting Kalianda, dan mereka langsung turun melakukan perbaikan. Sekarang sudah berfungsi normal lagi. Untuk aliran airnya, sudah langsung kita belikan mesin pompa air baru karena yang lama rusak tidak berfungsi,” terangnya. Lebih lanjut dia mengatakan, upaya ini sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah dalam gelaran Liga 3 Zona Lampung. Terlebih, Bupati Lamsel H. Nanang Ermanto sangat antusias dalam memberikan berbagai fasilitas pendukung demi kelancaran even tersebut. “Kita juga siapkan wisma atlet untuk pemain Persilas dan perangkat pertandingan. Termasuk bus untuk antar jemputnya. Ada juga tim keamanan dan medis dari leading sektor terkait. Semoga fasilitas pendukung yang diberikan oleh pak Bupati ini bisa melancarkan kegiatan Liga 3 itu. Kalau untuk perawatan lapangan tentu akan segera kita rapihkan rumputnya,” pungkasnya. Sebelumnya diberitakan, Kick off pertandingan sepakbola Liga III Zona Provinsi Lampung dikabarkan mundur. Jika sebelumnya diwacanakan bakal dimulai pada 29 Oktober 2021, namun informasi terakhir pelaksanaan kompetisi tersebut akan dimulai pada 1 November 2021. Informasi ini diketahui setelah Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Lampung melakukan audiensi dengan Bupati Lamsel, H. Nanang Ermanto diruang kerjanya, Selasa (5/10) kemarin. Dalam pertemuan tersebut, Ketua Asprov PSSI Lampung Edi Samsu didampingi jajarannya serta Ketua Askab PSSI Lamsel, Wawan Nur Ikhsan dan pengurus inti. Bupati Lamsel H. Nanang Ermanto menyambut baik even tersebut bisa digelar di kabupaten Lamsel. Bahkan, pihaknya siap memberikan berbagai fasilitas penunjang demi kelancaran kompetisi sepakbola tersebut. “Silahkan gunakan fasilitas yang ada. Kami memberikan izin pemakaian Stadion Raden Intan dan Stadion Jati, Wisma GWH untuk penginapan atlet dan perangkat pertandingan dan semacamnya,” ujar Nanang dalam audiensi tersebut. (idh)  

Sumber: