Sumber Sari Raih Penghargaan BPOM

Sumber Sari Raih Penghargaan BPOM

SRAGI – Upaya Pemerintah Desa Sumber Sari, Kecamatan Sragi dalam menjaga kesehatan pangan melalui Gerakan Keamanan Pangan nampaknya membuahkan hasil. Pengawasan keamanan pangan yang digerakan melalui kades Keamanan Pangan Desa (KPD) ini berhasil meraih penghargaan dari Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Bandar Lampung. Kepala Desa Sumber Sari Iwan Kuswara mengatakan, gerakan pengawasan keamanan pangan desa ini merupakan program nasional yang diselenggarakan oleh BPOM di Bandar Lampung. “Kegiatan gerakan pengawasan pangan desa ini, merupakan kegiatan tahun 2021. Dan kita membentuk kader pengawas keamanan pangan desa,” kata Iwan memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Selasa (7/12) kemarin. Iwan menjelaskan, penghargaan yang diberikan oleh BPOM pada Senin (6/12) lalu itu. membuktikan peran KPD desa sumber sari telah berhasil mengawasi makanan berbahaya, yang mengandung zat kimia berbahaya. Iwan menjelaskan, kader KPD ini memiliki peran melakukan pengawasan makan di lingkungan sekolah hingga makanan yang diprduksi oleh UMKM di Desa Sumber Sari. “Anggota kader sebanya 15 orang.Setelah mendapat pelatihan dari BPOM. Kita melakukan pengawasan makanan  secara rutin  baik disekolah hingga UMKM,” sambungnya. Iwan berharap, dengan diraihnya penghargaan ini dapat memberi semangat kader PKD dalam melakukan pengawasan makanan di Desa Sumber Sari. “Harapan kita dengan diraihnya penghargaan ini dapat memacu kinerja kader PKD kita dalam melakukan pengawasan makanan. Demi mewujudkan Desa Sumber Sari bebas dari makanan mengandung zat berbahaya,” harapnya. (vid)      

Sumber: