Puskesmas Palas Pakai Pajero ke Desa-desa, Tujuannya Membasmi Jentik Nyamuk

Puskesmas Palas Pakai Pajero ke Desa-desa, Tujuannya Membasmi Jentik Nyamuk

PALAS, RADARLAMSEL.COM – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Rawat Jalan Hingga kini masih menekan penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue atau DBD. Saat Puskesmas Rawat Jalan Kecamatan Palas juga tengah menggalakkan program pantau jentik sampai zero atau Pajero di setiap desa. Kepala Unit Pelaskana Teknis (UPT) Puskesmas Rawat Jalan Kecamatan Palas, Joko Prihanto mengatakan, hingga awal Maret ini setidaknya sudah ada delapan kasus DBD yang ditemukan. Terakhir kasus DBD ditemukan di Desa Bandan Hurip pada akhir Februari kemarin.

“Wilayah kerja kita semuanya ada 13 Desa, dan sampai saat ini baru ada delapan kasus. Terakhir di Desa Bandan Hurip namun sudah kita lakukan penanganan dengan melakukan pengasapan,” kata Joko kepada Radar Lamsel, Senin (6/3) kemarin.
Joko mengungkapkan, saat ini Puskesmas juga terus menggalakkan upaya pencegahan penyebaran penyakit DBD. Salah satunya dengan program pemantauan jentik yang digalakkan di setiap desa.
“Selain dengan mensosialisasikan 3M Plus. Kita juga menggalakkan program Pajero, pantau jentik hingga zero,” sambungnya.
Melalui program ini, pihaknya mengajak masyarakat untuk selalu melakukan pemantauan jentik nyamum Aedes Aegypti. Upaya ini juga diharapkan dapat membantu menekan penyebaran penyakit demam berdarah.
“Setiap rumah ada satu pemantau yang dikoordinatori oleh Ibu RT, program pajero ini berlaku di semua desa. Harapan kita upaya ini juga dapat menekan penyebaran DBD,” harapnya. (vid)

Sumber: