Penegasan Winarni, Jangan Ada Perbedaan Dalam Membantu Masyarakat
SIDOMULYO, RADARLAMSEL.COM - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menghadiri dan membuka kegiatan Pencanangan layanan Inklusif Puskesmas Rawat Inap Sidomulyo, Jumat (10/03/2023). Kegiatan Pencanangan layanan Inklusif tersebut dilaksanakan di Halaman Puskesmas Sidomulyo dan dibuka oleh penampilan penampilan dari Siswa Siswi Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Sidomulyo. Hadir pada kesempatan itu, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Hari Surya Wijaya, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Asep Jamhur, Kepala Dinas Sosial Martoni, Kepala UPTD Puskesmas Se Kabupaten Lampung Selatan, Camat beserta Forkopimcam Sidomulyo, Kepala Desa Se-Kecamatan Sidomulyo, Kepala sekolah SLB N Sidomulyo. Hari Surya Wijaya selaku Plt. Kepala Dinas Kesehatan melaporkan Pencanangan layanan Inklusif ini juga dilaksanakan secara serentak di puskesmas seluruh kecamatan se Kabupaten Lampung Selatan secara daring. Dirinya melaporkan kegiatan itu bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat berkubutuhan khusus agar bisa dilayani secara optimal.
“Tujuan dari adanya pelayanan inklusif ini untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat berkubutuhan khusus agar bisa dilayani secara optimal,” kata Hari.Puskesmas Sidomulyo telah menyiapkan sarana pra sarana juga sarana komunikasi agar mempermudah masyarakat berkebutuhan khusus, mendapatkan pelayanan kesehatan sehingga para masyarakata berkubutuhan khusus tidak enggan lagi dalam meminta pelayanan kesehatan. Selain itu, Puskesmas memiliki layanan diluar gedung salah satunya memberikan pelayanan langsung ke sekolah berkebutuhan khusus.
“Di Puskesmas Sidomulyo ini juga layanan diluar gedung salah satunya memberikan pelayanan langsung ke sekolah berkebutuhan khusus,” ungkapnya.Sementara itu, Winarni dalam sambutannya mengatakan terima kasih kepada Dinas Kesehatan dan Puskesmas Sidomulyo yang telah berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat kebutuhan khusus.
“Saya berterima kasih kepada Dinas Kesehatan dan Puskesmas Sidomulyo yang telah berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat kebutuhan khusus,” kata Winarni.Winarni mengungkapkan yang terpenting adalah bagaimana pencananagan ini bisa dilakuakan untuk membantu masyarakat tanpa ada batasan batasan.
“Yang terpenting pencanangan ini bisa segera dilakukan untuk memberikan kesehatan kepada masyarakat tanpa adanya batasan-batasan,” ungkapnya.Dirinya mengharapkan, semua UPT Puskesmas yang ada di Kabupaten bisa melayani masyarakat berkebutuhan khusus.
“Saya harap pelayanan ini bisa dilakukan di semua Puskesmas yang ada di Lampung Selatan, agar bisa memberikan pelayanan maksimal untuk masyarakat berkebutuhan khusus,” ucap Winarni.Winarni juga menambahkan, sesuai dengan arahan dari Bupati agar semua masyarakat mendapatkan palayanan kesehatan dan kesejahteraan secara merata.
“Sesuai dengan arahan dari Bupati agar semua masyrakat mendapatkan palayanan kesehatan dan kesejahteraan secara merata,” ujarnya.Selain itu, Winarni mengatakan upaya perbaikan arsitektur kesehatan dan menyelenggarakan kesehatan inklusif untuk memenuhi hak kesehatan masyarakat. Pembukaan pencanangan tersebut ditandai dengan pemukulan Gong Oleh Ketua TP PKK Kabupaten Hj. Winarni didampingi para pejabat yang hadir. Pada kesempatan itu juga dilakukan penandatanganan kerjasama antara Puskesmas Sidomulyo dan SLB N Sidomulyo. (kmf/rls)
Sumber: