Hingga September 2024, Enam Titik Pembangunan Jalan Dirampungkan Desa Merak Batin Total Panjang 1,216 Meter

Hingga September 2024, Enam Titik Pembangunan Jalan Dirampungkan Desa Merak Batin Total Panjang 1,216 Meter

Desa Merak Batin kembali membangun jalan desa 650 ditahap kedua dana desa tahun 2024. Febi Herumanika Radarlamsel---

NATAR, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Hingga awal bulan September 2024 Pemerintah desa Merak Batin telah membangun jalan sebanyak 6 titik dengan total panjang 1,216 meter, hal itu diungkapkan Aldin selaku kepala desa Merak Batin, saat ditemui di lokasi pembangunan di dusun Citerep, Senin 2 September 2024.

" kalau totol panjang secara keseluruhan lebih dari 1,2 kilo meter, untuk jumlah titiknya ada 6 sampai bulan September ini," ujar Kepala Desa Merak Batin.

Aldin menyampaikan ucapan terimakasih kepada pemerintah kecamatan, kabupaten Lampung Selatan dan pemerintah pusat yang terus mendorong desa-desa maju termasuk desa Merak Batin.

" Pembangunan ini tidak terlepas dari dukungan dari masyarakat dan pemerintah diatas kita dengan begitu saya selaku kepala desa mewakili seluruh masyarakat menyampaikan ucapan terimakasih," katanya.

Tidak hanya sampai di 6 titik itu saja, Aldin menyebutkan bahwa dianggaran perubahan nanti akan ada lagi pembangunan sepanjang 600 meter.

" Nanti diperubahan kami akan membangun jalan lagi panjangnya 600 meter, dia meminta kepada masyarakat hasil dari pembangunan dijaga sebagai mungkin supaya bertahan untuk jangka panjang," ucap dia.

" Jalan ini milik kita sudah sepantasnya kita jaga bersama-sama, jangan diperbolehkan kalau mobil muatan penuh melintas kalau terus-terusan dibiarkan jalanya pasti cepat rusak," kata Aldin.

Mewakili Camat Natar, Sucipto Sekretaris kecamatan setempat mengapresiasi langkah yang diambil pemerintah desa Merak Batin.

" Kalau sistem kerjanya seperti ini saya yakin seluruh jalan desa di Merak Batin pasti akan dibangun, karena setiap tahun pembangunan sangat banyak disini," kata Sucipto.

Dia menyampaikan apresias kepada Pemerintah desa Merak Batin, selain cepat dalam pelaksanaan setiap kegiatan desa ini mengedepankan pembangunan yang merata.

" jadi semua dusun kebagian pembangunan, karena dibangunnya berdasarkan Musyawarah setiap dusun mana yang menjadi prioritas untuk dibangun itu yang diutamakan." Kata Sekcam kecamatan Natar.

 

Sumber: