5 Atlit Pencak Silat SMPN 1 Natar Melaju ke Pinal Kejuaraan Lampung Begawi Pencak Silat Piala RMD

5 atle pencak silat SMPN 1 Natar lolos ke Final Piala Begawi RMD. Foto IST / Radarlamsel----
NATAR, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan harus berbangga atas keberhasilan siswa SMPN 1 Natar, pasalnya 5 atlit pencak silat SMP Negeri itu berhasil lolos ke final kejuaraan Lampung begawi pencak silat piala RMD, hal ini diungkapkan pelatih dari Pencak silat SMPN 1 Natar Eko, Selasa 15 April 2025.
Eko mengatakan, berbagai rangkaian kegiatan dalam perlombaan telah diikuti dalam kejuaraan Lampung begawi dan Alhamdulillah 5 atlit binaannya berhasil lolos ke final.
Menurut Eko, dalam semua pertandingan jika sudah masuk babak final artinya atlet tersebut bisa dikatakan berhasil. Keberhasilan 5 atletnya masuk final ditingkat provinsi tersebut merupakan buah kerja keras, latihan yang tekun dan support dari pihak sekolah serta doa dari semua rekan-rekan.
" Kami mohon doa, semoga di final kejuaraan Lampung begawi pencak silat piala RMD SMPN 1 Natar bisa meraih juara 1," ungkap Eko.
Eko selalu menanamkan nilai - nilai baik kepada seluruh atlit nya bahwasanya tidak boleh sombong atas capaian saat ini, karena masih ada rangkaian perlombaan yang harus dihadapi kedepannya.
" saya selalu katakan, keberhasilan hari adalah buah dari kerja keras kita selama ini dengan begitu kita harus terus kerja keras, berlatih untuk mencapai apa yang kita inginkan (juara)," jelas Eko.
" Kami mohon doa kepada pemerintah kecamatan Natar, Pemerintah Kabupaten semoga kami bisa mengharumkan nama Lampung Selatan di tingkat Provinsi dan Nasional dibidang karate," kata Eko.
Ada pun nama lima atlet pencak silat SMPN 1 Natar yang lolos :
1. Safa Erina Parissa kelas tanding H
2. Eba Monica kelas tanding C
3. Rakha Arief Maulana kelas tanding c pra remaja
4. Enggar Frezly Anugrah kelas tanding d pra remaja
5. Endi Julianto kelas tanding d pra remaja
Sumber: