Program Bantuan Biaya Siswa Miskin Bakal Diluncurkan

Program Bantuan Biaya Siswa Miskin Bakal Diluncurkan

KALIANDA – Ini kabar baik buat para orang tua di Kabupaten Lampung Selatan yang tidak mampu untuk membiayai sekolah anak-anaknya. Kabar baik itu datang dari Dinas Pendidikan (Disdik) Lamsel yang meluncurkan program biaya pendidikan bagi siswa kurang mampu, siswa berprestasi dan siswa yang tidak tercover dalam program Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang ada di wilayah Kabupaten Lampung Selatan. Plt. Kepala Disdik Lamsel Anas Anshori menuturkan, hak untuk mendapatkan pendidikan merupakan salah satu hak dasar warga negara, itu sudah jelas tertuang dalam BAB XIII tentang pendidikan dan kebudayaan di dalam UUD 1945. Menurut Anas, bantuan biaya pendidikan itu diberikan agar semua warga Lamsel bisa memperoleh hak pendidikan, khususnya bagi siswa kurang mampu, berprestasi, serta yang tidak tercover dalam program KIP. “Bantuan biaya pendidikan itu bisa diperoleh masyarakat dengan mengusulkan poposal ke Kantor Baznas Lamsel. Karena dari sektor pendidikan sudah menyumbangkan dana infaq yang dihimpun dari para guru yang jumlahnya mencapai ratusan juta rupiah,” ujar Anas Anshori kepada Radar Lamsel saat ditemui diruang kerjanya, Senin (7/11), kemarin. Dijelaskannya, bagi masyarakat yang ingin mengusulkan bantuan biaya pendidikan tersebut wajib menyertakan persyaratan salah satunya adalah keterangan surat tidak mampu dari aparat desa setempat. “Jika semua persyaratan sudah dilengkapi namun tidak juga mendapat respon dari pihak Baznas, maka warga yang bersangkutan dipersilahkan untuk menemui saya secara langsung di Kantor Dinas Pendidikan Lamsel,” jelasnya. Diungkapkannya, memberikan hak pendidikan itu merupakan kewajiban pemerintah daerah dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Oleh karena itu, jika di kabupaten ini terdapat anak-anak yang tidak mampu untuk bersekolah hanya karena tidak ada biaya, diimbau agar para orang tua bisa memanfaatkan program bantuan biaya pendidikan tersebut. “Sayapun minta bantuan kepada kawan-kawan wartawan agar dapat menyampaikan kepada masyarakat luas tentang informasi ini. Ini merupakan tujuan mulia kita untuk mencerdaskan anak-anak bangsa, khususnya di Kabupaten Lampung Selatan,” pungkasnya. (iwn).

Sumber: