Desa Diminta Segera Rampungkan Laporan DD 2016

Desa Diminta Segera Rampungkan Laporan DD 2016

KALIANDA – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Lampung Selatan meminta aparatur desa segera merampungkan laporan realisasi kegiatan dana desa (DD) tahap II tahun 2016. DPMD menyebutkan laporan tersebut bakal dijadikan acuan untuk melakukan proses pencairan DD di tahun 2017 ini. Permintaan itu disampaikan Kepala DPMD Lamsel Dulkahar, A.P., M.Si saat dikonfirmasi Radar Lamsel, Minggu (15/1) kemarin. Meski batas akhir pelaporan realisasi DD ditunggu hingga akhir Maret, kata Dulkahar, hendaknya aparatur desa bisa mulai mengerjakannya. “Kebiasaan untuk melaporkan realisasi DD di penghujung waktu hendaknya tidak kita lakukan terus-menurus. Agar, waktu senggang yang ada bisa kita manfaatkan untuk mempersiapkan kegiatan di tahun ini,”kata Dulkahar melalui sambungan telepon, kemarin. Dia menambahkan, dari pelaporan realisasi DD itu akan dikoreksi lagi oleh jajaran DPMD Lamsel. Apabila ada yang kurang tepat, maka akan dilakukan perbaikan. “Kalau waktunya panjang, kita bisa dengan leluasi melakukan koreksi. Desa juga masih memiliki waktu yang cukup untuk melakukan perbaikan apabila ada kesalahan. Jadi, kita tidak dikejar dengan waktu. Karena, jika pencairan DD terlambat maka desa juga yang akan mendesak pemerintah kabupaten,”imbuhnya. Lebih lanjut dia mengatakan, penggunaan DD di 2017 ini hendaknya bisa dilakukan dengan baik. Pasalnya, kegiatan yang bersumber dari DD sangat riskan dan berpotensi konflik. Namun, jika dikelola secara bersama-sama diyakini bisa sukses. “Kita harus menjalankan kegiatan ini sesuai dengan visi dan misi Bupati. Terlebih, anggaran yang ditemi setiap desa cukup besar. Bahkan, pemkab terus mengingatkan para aparatur desa dalam setiap kegiatan. Mudah-mudahan, pengalaman yang kurang baik ditahun sebelumnya bisa menjadi pelajaran kita bersama,”pungkas Mantan Camat Natar ini. (idh)

Sumber: