Gatot Gondes Sulit Ditemu, Sahroni Tetap Berusaha
BAKAUHENI - Pemerintah Desa Bakauheni masih mencoba mewujudkan permintaan warga Dusun Cilamaya perihal pertemuan dengan Gatot Gondes yang mengklaim memiliki lahan di dusun tersebut.
Kepala Desa Bakauheni Sahroni mengatakan, pihaknya masih mengupayakan permintaan warga yang terus mendorong agar pertemuan dengan Gatot Gondes segera dilakukan. “Warga menginginkan adanya pertemuan, dan kami terus berupaya mewujudkan pertemuan kedua belah pihak,” jelas Sahroni di Balai Desa Bakauheni, kemarin.
Terlepas dari segala upaya yang dilakukan, ternyata pertemuan antara kedua belah pihak belum bisa dilaksanakan dalam waktu dekat. Sebab, kata Sahroni, pihaknya masih kesulitan menemui Gatot Gondes untuk menyampaikan permintaan pertemuan warga itu.
“Kami sudah pernah mencoba berkunjung kekediaman Gatot Gondes di Bandarlampung, namun waktu itu yang bersangkutan sedang tidak ada dirumah,” jelasnya.
Selain mencoba mendatangi kediaman Gatot Gondes, sambung Sahroni, pihaknya juga sudah mencoba menghubungi melalui sambungan telepon. “Sudah beberapa kali dihubungi, namun nomor handphone yang bersangkutan dihubungi tidak pernah aktif,” tambahnya.
Meski mengalami kesulitan untuk mewujudkan pertemuan itu, Sahroni mengaku akan tetap berusaha merealisasikannya. “Sebagai fasilitator yang menjembatani permasalahan ini, kami akan tetap berusaha semaksimal mungkin karena warga sangat menginginkan pertemuan supaya permasalahan tanah menemui kejelasan,” pungkasnya. (rnd)
Sumber: