Duh, Kantor UPT Pertanian Sidomulyo Sepi Aktivitas
SIDOMULYO – Spirit baru dunia pertanian di Kabupaten Lampung Selatan tak diimbangi dengan semangat jajaran Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) Lampung Selatan. Sebab Kantor UPT DTPHP Kecamatan Sidomulyo sepi dari aktivitas, Senin (10/4) kemarin. Pantauan Radar Lamsel, kantor yang mengurusi soal pertanian itu selalu sepi. Belakangan kekosongan Kepala UPT sempat menjadi alasan kantor tersebut. Namun pengisian pejabat Kepala UPT yang kini dinahkodai Didik Deky, S.STP sejak 24 Maret 2016 juga belum membuat kantor tersebut hidup layaknya perkantoran. Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Sidomulyo Syamsudin mengatakan jika dirinya baru satu kali bertemu Kepala UPT PTPHP Kecamatan Sidomulyo. Dia mengaku tak mengetahui jika kondisi kantor UPT tersebut sepi meskipun jam kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) sampai pukul 16.00 WIB. “Mungkin masalah jarak dan waktu yang menyebebkan pak kepala berhalangan hadir. Karena domisilinya di luar Sidomulyo,” kata Sekcam Sidomulyo diruang kerjanya, Senin (10/4) kemarin. Syamsudin mengatakan untuk mengantisipasi hal terebut pihaknya tengah mengupayakan apel wajib pada hari senin kepada seluruh Kepala UPT untuk lebih saling kenal satu sama lain. “Kami tengah mengupayakan wajib apel setiap Senin bagi kepala UPT se-Sidomulyo, namun kebijakan berada ditangan Camat Sidomulyo soal apel tersebut,” katanya. Pantauan Radar Lamsel, Senin (10/4) pukul 13.00 WIB, kondisi kantor UPTPP Sidomulyo tidak terlihat aktifitas apapun. Semua pintu dan jendela tertutup rapat dikantor yang kecil nan sederhana itu. Belum ada keterangan resmi dari Kepala UPT Didik Deky terkait tidak adanya aktifitas dikantor tersebut. Karena tidak ada seorang pun yang dapat dikonfirmasi Radar Lamsel dikantor terebut, termasuk staff dan pekerja lainnya juga tidak terlihat. Dibagian lain, Misbah (40) salah seorang warga Sidomulyo yang kerap melintas didepan kantor tersebut juga membenarkan kalau kantor tempat peraduan para petani itu seringkali tutup meskipun masih dalam jam kerja. “Memang sering tutup mas, nggak tahu apa masih digunakan atau tidak kantor kecil itu,” paparnya. (ver)
Sumber: