Segera Action, Jangan Hanya Sebatas Seremonial

Segera Action, Jangan Hanya Sebatas Seremonial

KALIANDA - Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan meminta semua pihak yang mengurusi soal pengawasan obat dan makanan di Kabupaten Lampung Selatan segera turun kelapangan mengawasi obat dan makanan. Dengan demikian, penandatanganan MoU tentang pengawasan obat dan makanan terpadu yang dilaksanakan Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Bandar Lampung bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan memiliki arti yang sangat penting dan bukan hanya sebatas seremonial saja. Itu ditegaskan Bupati Lamsel Zainudin Hasan usai penandatanganan MoU bersama BPOM Bandar Lampung di Ruang Kerja Bupati Lampung Selatan, Kamis pagi (12/4) kemarin. “Saya harap acara ini jangan hanya sebatas tanda tangan saja, tetapi harus dibuktikan action-nya dengan bekerja secara maksimal dan berkoordinasi dengan dinas/instansi terkait untuk mengawasi obat dan makanan di Lampung Selatan,” kata Zainudin. Diungkapkannya, pengawasan obat dan makanan memang diperlukan. Tujuannya, untuk memberikan kemananan kepada masyarakat dalam mengkonsumsi berbagai jenis obat dan makanan yang selama ini beredar dipasaran. “Intinya untuk memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat, agar mereka terhindar dari obat-obatan dan makanan yang mengandung bahan-bahan berbahaya,” ungkapnya. Oleh karena itu, lanjut Zainudin, pemerintah daerah berharap jalinan kerjasama antara BPOM Bandar Lampung dengan Pemkab Lamsel harus dijalankan secara sungguh-sungguh dan semaksimal mungkin. “Kerjasama ini harus sungguh-sungguh dijalankan. Saya minta awasi semua jenis obat dan makanan yang beredar di Lamsel, khususnya di pasar-pasar tradisional dan pasar moderen,” pungkasnya. Diketahui, penandatanganan MoU tentang pengawasan obat dan makanan terpadu kemarin, itu dilakukan langsung oleh Bupati Lamsel Zainudin Hasan bersama Kepala BPOM Bandar Lampung Dra. Syamsuliani, Apt, MM yang disaksikan masing-masing perwakilan dinas/intansi terkait lingkup Pemkab Lampung Selatan. (iwn)

Sumber: