Warga Keluhkan Kerusakan Jalan Siring 20

Warga Keluhkan Kerusakan Jalan Siring 20

PALAS – Kerusakan jalan poros Kecamatan Palas kembali dikeluhkan warga. Kali ini yang menjadi keluhan yaitu  jalan poros di sepanjang siring 20 Desa Bandanhurip.           Pantauan  Radar Lamsel, jalan di sepanjang siring 20 terdapat empat lubang pada badan jalan yang cukup mengaganggu pengguna jalan pada saat melintas.           Alvin (17), salah satu warga mengatakan, kerusakan pada badan jalan terbut memang sudah terjadi cukup lama. Itu juga diperparah kendaran besar yang kerap melintas pada saat musim panen padi diwilayah setempat.           “Sudah setahun Mas, dan sekarang lubang tambah parah karena banyak truk padi saat musim panen sebulan yang lalu, lubangnya tambah besar,” kata Alvin kepada Radar Lamsel, Minggu (6/1).           Ia juga menyayangkan perbaikan jalan tersebut hanya dilakukan dengan penimbunan dengan tanah yang menurutnya justru akan membuat badan jalan bertambah licin.           “Kalau ditimbun dengan tanah justru membuat jalan jadi licin kalau sedang hujan begini. Apalagi pengemudi sepeda motor harus hati-hati  takut terpeleset,” ujarnya.           Kerusakan jalan tersebut  juga dikeluhkan oleh Parlan (40) warga lainnya. Menurutnya kerusakan jalan tersebut juga dapat memicu terjadinya kecelakaan. Pasalnya, kata dia, banyak penggunan jalan rela mengambil jalur berlawanan demi menghindari lubang tersebut.           “Belum lagi jalan ini merupakan jalur lurus, sangat berbahaya bagi pengemudi yang belum tahu. Harapan kami jalan ini bisa segera diperbaiki, kalaupun mau ditimbun setidaknya menggunakan batu sabes,” tuturnya. (vid)

Sumber: