Urung Dibenahi, Truk Kembali Terjerembab di Jalan Palas

PALAS – Kerusakan jalan poros Kecamatan Palas, kembali menjadi sorotan masyarakat. Pasalnya, kerusakan jalan utama itu semakin parah, sementara rencana perbaikan yang dilaksanakan tahun ini, hingga pertengahan tahun belum terealisasi. Pantauan Radar Lamsel, kerusakan jalan yang semakin parah terjadi di Desa Sukaraja, bahkan kembali menyebabkan sebuah truk terjerembab dan menggagung lalu lintas warga setempat. Jamal (45) salah satu warga setempat mengatakan, kerusakan jalan yang bertahun belum tersentuh perbaikan itu semakin menjadi keluhan masyarakat. “Mau musim panas atau hujan jalan ini selalu menjadi keluhan masyarakat, Mas. Sudah sudah lebih dari lima tahun jalan ini enggak tersentuh perbaikan pemerintah,” kata Jamal kepada Radar Lamsel, Senin (24/6). Hal senada juga dirasakan Imron (35), salah satu pengguna jalan ini mengungkapkan perbaikan jalan tersebut harus segera dilaksanakan. Pasalanya badan jalan yang semakin parah menjadi penghambat lalu lintas kendaraan. Padahal, lanjut Imron, jalan tersebut merupakan akses utama bagi masyarakat Palas dan masyarakat Sragi. “Sebagai masyarakat, kami sangat mengharapkan perbaikan segera direalisasikan. Apalagi di Desa Sukaraja, akibat lubang yang semakin dalam menyebabkan truk semakin sering terjerembab ditengah jalan,” terangnya. Sementara Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Penguji Konstuksi dan Bangunan Kecamatan Palas menerangkan, rencana perabaikan jalan poros palas sepanjang 12 kilo meter tersebut akan dilakasanakan pada Agustus mendatang. “Masih dalam proses, satu bulan yang lalu sudah dilakukan pengukuran. Kemungkinan akan terealisasi pada Agustus mendatang,” pungkasnya. (vid)
Sumber: