Evaluasi Kinerja Petugas PRI

Evaluasi Kinerja Petugas PRI

PALAS –Puskesmas Rawat Inap (PRI) Bumi Daya, Kecamatan Palas, mengevaluasi program kerja PRI dan mengintruksikan kepada 38 petugas PRI untuk meningkatkan kinerja dan disiplin dalam menjalankan tugas. Hal tersebut disampaikan Kepala PRI Bumi Daya, Kecamatan Palas Waluyo, Erd dalam kegiatan Loka Karya Mini (Lokmin) yang dilaksnakan di lingkungan PRI setempat dan didampingi Camat Palas Bibit Purwanto, S.P, Selasa (29/3). Kepala PRI Bumi Daya Waluyo, Erd mengatakan, pihak PRI melibatkan pemerintah kecamatan akan memonitoring kinerja dan etos kerja serta kedisiplinan petugas PRI dalam melayani masyarakat. “Pihak PRI Bumi Daya bersama Pemerintah Kecamatan akan terus memonitoring kinerja petugas,” kata Waluyo. Jika ditemukan petugas lalai dan tidak mejalankan sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) secara Standar Oprasional Prosedur (SOP), kata Waluyo, pihak PRI akan mengevaluasi dan melaporkan ke Pemkab Lamsel. “Ini adalah upaya kami untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” ujarnya. Sementara, Camat Palas Bibit Purwanto, S.P mengatakan, pihaknya akan mendukung penuh program kerja PRI tersebut. Dia juga menghimbau kepada petugas PRI untuk terus meningkatkan kinerja dan etos kerja dilingkungan kerjanya masing-masing. “Kecamatan juga akan memonitoring kenerja petugas PRI, hal ini dilakukan untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang prima kepada masyarakat Desa,” kata Bibit. (CW2).

Sumber: