Pelayanan Klinik Kalianda Sesuai Prosedur

Pelayanan Klinik Kalianda Sesuai Prosedur

KALIANDA - Pihak Klinik Pratama Kalianda angkat bicara tentang komplain masyarakat mengenai jam buka. Menurut pihak klinik, jam kerja yang diberlakukan sudah sesuai dengan jadwal yang ada, yakni pada pukul 09.00-13.00 WIB. Dan pukul 16.00-20.00 WIB.

Penanggungjawab Klinik Pratama Kalianda, dr. Warso, menjelaskan bahwa pihaknya rutin membuka klinik sesuai jadwal terbaru. Ia menjamin pegawai kliniknya selalu tepat waktu dan profesional dalam menjalankan tugas.

Kemudian mengenai surat rujukan BPJS, Warso mengatakan bahwa kerabat atau keluarga pasien bisa saja memintanya sesuai dengan jam kerja. Namun, surat rujukan tak serta merta bisa diberikan kepada pihak keluarga karena ada aturan yang harus dipenuhi.

\"Surat rujukan sesuai dengan jam kerja. Rujukan bisa kita berikan, tidak ada masalah. Tapi kita harus cek dulu, bagaimana kondisinya. Harus sesuai prosedur,\" katanya kepada Radar Lamsel.

Namun aturan itu tak berlaku jika pasien mengalami struk. Warso mengatakan surat rujukan bisa diambil oleh kerabat atau keluarga pasien tersebut. \"Kecuali pasien struk, dia bisa diwakili oleh keluarganya,\" katanya.

Selanjutnya, Warso juga menjelaskan jika dokter di kliniknya selalu standby. Dokter akan berada di klinik sesuai dengan jam kerjanya masing-masing. Tidak ada kata tugas di tempat lain jika dokter tersebut memiliki jam pelayanan di klinik.

\"Dokter sesuai dengan jam kerja masing-masing. Kerja profesional, kalau jam kerja di sini, dia harus di sini. Kalau jam kerja di sana (rumah sakit), dia harus di sana,\" katanya.

Namun, lanjut Warso, ada pengecualian. Jika dokter yang bersangkutan sedang dinas di klinik, kemudian ada urusan yang sangat urgent, dokter tersebut bisa meninggalkan tugasnya di klinik. Warso menyebut urusan penting itu adalah keluarga, bukan urusan lain.

\"Kecuali ada urusan mendesak, misalnya ada urusan keluarga. Dia boleh izin keluar atau pulang. Tapi nunggu pasien dulu di sini, layani dulu, kalau sudah selesai boleh,\" katanya. (rnd)

Sumber: