162 KPM PKH Terima Beras
WAY PANJI - Ratusan keluarga penerima Program Keluarga Harapan (PKH) di Dusun II, V, VI dan IX, Desa Sidoharjo, Kecamatan Waypanji, menerima penyaluran bantuan 15 kilogram beras kualitas medium di E-Waroeng setempat, Sabtu 10/10). Pendamping PKH Desa Sidoharjo Erwin mengatakan, pendistribusian bantuan beras kepada 162 KPM di Dusun II, V, VI dan IX tersebut, merupakan bantuan perluasan jaringan sosial oleh pemerintah, khusus kepada KPM PKH melalui Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Kabuapaten Lampung Selatan. \" Bantuan Sosial Beras (BSB) dari pemerintah ini, peruntukanya khusus KPM PKH yang telah terdaftar sebagai KPM PKH penerima program perluasan jaringan,\" ungkapanya kepada Radar Lamsel, disela pendistribusian bantuan, di E-Waroeng setempat belum lama ini. Ia melanjutkan, penyaluran bantuan tersebut sifatnya stimulus dari pemerintah. Dimana, para keluarga penerima PKH kata Erwin, hanya mendapatkan tiga kali penyaluran untuk kebutuhan bulan Agustus, September hingga Oktober tahun ini. \" Penyaluran bantuan ini sifatnya stimulus dari pemerintah. Dimana para KPM PKH hanya menerima tiga kali penyaluran beras untuk kebutuhan di bulan Agustus, September dan Oktober tahun ini. Setiap penyaluran KPM menerima 15 kilogram beras kualitas medium,\" terangnya. Lebih jauh ia (Erwin) mengatakan, jalannya penyaluran BSB kepada ratusan KPM di beberapa dusun di Desa Sidoharjo itu berjalan lancar. \" Alhamdulilah, penyaluran bantuan sosial beras kepada ratusan KPM PKH di bulan ketiga di Desa Sidoharjo ini, telah rampung dan berjalan lancar. Pelaksanaannya pun berjalan tertib dengan memperhatikan protokol kesehatan dalam pendistribusiannya,\" imbuhnya. Sementara, Fitria (36) salah seorang KPM PKH dari Dusun II Desa Sidoharjo mengatakan, bantuan perluasan jaringan oleh pemerintah yang sifatnya stimulus terhadap KPM PKH dalam bentuk beras itu, diakuinya bermanfaat dan sangat membantu dirinya dan keluarga dalam memenuhi kebutuhan sembako keluarga. \" Walau hanya tiga kali penyalurannya. Tapi dengan adanya bantuan beras oleh pemerintah ini, tentunya sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sembako keluarga. Atas segala perhatian pemerintah, kami mengucapkan terimakasih,\" kata Fitria dan di amini oleh para KPM PKH lainya.(CW2)
Sumber: