Perbaikan Pagar Stadion Raden Intan Diupayakan
KALIANDA - Ada beberapa gedung olahraga (GOR) di Kecamatan Kalianda yang sudah rusak, dan tidak layak dipakai. Contohnya GOR Mustafa Kemal. Pusat tempat olahraga yang satu ini memang sudah lama terbengkalai. Sekarang kondisinya bak bangunan berhantu. Cat dinding bangunannya pudar, atap banyak yang jebol, begitu pula kondisi di dalam GOR tak kalah menyedihkan. Perlu kerja keras supaya bentuk bangunan GOR ini kembali seperti semula, sehingga layak dipakai lagi oleh masyarakat yang gemar berolahraga bulu tangkis. Sementara itu, Stadion Raden Intan Kalianda masih cukup layak dipakai masyarakat latihan. Tetapi, ada pekerjaan rumah yang perlu diselesaikan. Pagar lapangan kebanggaan masyarakat Kalianda ini jebol akibat hujan deras beberapa waktu lalu. Sampai saat ini belum juga diperbaiki. Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Lampung Selatan juga belum bisa berbuat banyak mengenai kerusakan fasilitas di tempat olahraga itu. Tetapi, Dispora sudah memberikan sinyal mengenai waktu perbaikan. Namun sementara perbaikan ditujukan di Stadion Raden Intan. \"Insyaallah di (APBD) perubahan nanti kita coba,\" ujar Kadispora Lamsel, Ariswandi, S.H.,M.H. kepada Radar Lamsel, Kamis (12/8/2021). Ariswandi mengatakan perbaikan pagar di Stadion Raden Intan kemungkinan bakal direalisasikan. Beda halnya dengan GOR Mustafa Kemal. Mantan Camat Bakauheni ini mengatakan cukup sulit memperbaiki gedung yang berdekatan dengan Sekretariat KONI Lampung Selatan itu. \"Tapi nanti kita coba, kita usahakan pelan-pelan. Semoga saja ada perbaikan buat GOR itu,\" katanya (rnd)
Sumber: