Polisi Tangkap Pelaku Pembobol Rumah
PENENGAHAN - Jajaran tim reserse dan kriminal (Reskrim) Polsek Penengahan berhasil menangkap satu pelaku pencurian dengan pemberatan (Curat), sekitar pukul 01.00 WIB, Senin (20/09) kemarin. Pelaku yang diamankan adalah, Rama Diandendio (23), warga Desa Tetaan RT/RW 004/002 Kecamatan, Penengahan Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel). Pelaku diamankan di rumahnya. Penangkapan pelaku berdasarkan Laporan Polisi No.pol LP/B. 916 / IX/2021/Res Lamsel/Polsek Penengahan , tanggal 19 September 2021, tentang Tindak Pencurian dengan Pemberatan. Selain mengamankan pelaku, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti seperti, satu buah hendphone OPPO A5S Warna biru, satu buah hendphone merk VIVO Y71 warna cream, dua buah kotak Hp merk Vivo A5s dan Vivo Y71 dan satu bilah pisau. Kapolsek Penengahan Iptu Setio Budi Howo, SH didampingi Kanit Reskrim Ipda Suyitno menjelaskan kronologis pelaku menjalankan aksinya. Pelaku menjalankan aksi pada Minggu, 18 April 2021, sekira jam 02.00 WIB di rumah pelapor di Desa Gayam Kecamatan Penengahan telah terjadi tindak pidana pencurian dengan pemberatan terhadap korban ASBUROZI Bin M RASYID (47). Dijelaskan, pelaku masuk kedalam rumah setelah sebelumnya mencongkel pintu jendela kamar dari luar dengan menggunakan alat bantu yang tidak diketahui jenisnya. Lalu pelaku masuk kedalam rumah dan mengambil barang berupa dua unit hendphon android yang berada diatas meja rak TV di ruang keluarga. \"Handphone yang diambil pelaku berupa satu unit hendphon OPPO A5S Warna biru dengan SIM card 083168454507, 1 satu unit hendphon merk VIVO Y71 warna cream dengan SIM card 081272256140,\" terangnya. \"Setelah mengambil barang milik korban, pelaku keluar melalui pintu jendela tempat pelaku tersebut masuk atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian senilai Rp 2.500.000 dan korban melapor ke Polsek Penengahan,\" ujar Kanit Reskrim Ipda Suyitno. Atas perbuatannya, pelaku dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan (Curat) dengan ancaman 5 tahun penjara. \"Pelaku seorang diri saat menjalankan aksinya. Saat ini pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolsek Penengahan,\" pungkasnya. (man)
Sumber: