Kepsek Tak Datang, Winarni Meradang
Saat Pengukuhan Bunda Literasi Way Sulan WAY SULAN - Mangkirnya jajaran kepala sekolah se Kecamatan Way Sulan dalam kegiatan pengukuhan Bunda Paud dan Bunda Literasi membuat Winarni Nanang Ermanto kecil hati. Ketua Bunda Literasi Lampung Selatan ini bahkan sempat menitikan air mata lantaran kepala sekolah yang seharusnya menjadi pendukung utama program literasi justru tak hadir dalam kegiatan pengukuhan Bunda Literasi di Desa Karang Pucung, Kecamatan Way Sulan. \"Ini demi masa depan generasi muda kita, kalau tidak buat apa saya capek-capek ngomong disini. Catat kepala sekolah yang ada di Way Sulan,\" ujar Winarni membuka pengukuhan Bunda Literasi dan Bunda Paud, Selasa (15/6) kemari. Winarni mengatakan, pengukuhan Bunda Literasi ini merupakan bagian penting untuk menguatkan kegiatan literasi di tingkat desa. Upaya itu dilakukan demi mencerdaskan generasi muda di Lampung Selatan. \"Penguatan literasi ini demi meningkatkan SDM generasi muda kita. Sehingga bisa bersaing dengan generasi luar negeri,\" kata Winarni kepada Radar Lamsel. Istri orang nomor satu di Lampung Selatan ini menjelaskan, melalui program literasi diharapkan akan tercipta pojok-pojok baca disetiap desa. Ini akan tercapai bila semua leading sektor bisa bekerjasama. \"Harus ada kerjasa antar pegiat literasi, sekolah. Sehingga referensi bacaan kita lebih banyak dan masyarakat antusias untuk membaca buku. Dengan begitu wawasan masyarakat khususnya generasi muda akan luas,\" sambungnya. Winarni juga akan memberikan pembinaan kepada kepala sekolah yang mangkir dalam kegiatan pengukuhan Bunda Literasi tersebut. Dengan tujuan agar kepala sekolah lebih memahami perannya sebagai tenaga pendidik. \"Nanti ada pembinaan supaya mereka lebih peduli. Kalau saya tidak ada pikiran untuk nonjob. Lebih ke pembinaan saja, supaya hati mereka tergugah dan lebih peduli,\" pungkasnya. (vid)
Sumber: