Pemdes Tajimalela Usul Perbaikan Rumah Ambruk

Pemdes Tajimalela Usul Perbaikan Rumah Ambruk

KALIANDA - Nasib kurang beruntung dialami Husin (45). Rumah milik warga Dusun 4, Desa Tajimalela, Kecamatan Kalianda ini rubuh setelah dihantam hujan dan angin pada Selasa (22/2/2022) malam. Beruntung, reruntuhan genteng dan bagian semen di rumah itu tidak sampai membuat celaka. Pantauan Radar Lamsel, Rabu (23/2/2022), rumah Husin yang rubuh terletak di bagian atap dan tembok belakang. Jika dilihat, wajar bila bagian itu rubuh karena memang sudah rapuh. Kayu yang menjadi penyangga terlihat sudah tak mampu menopang material semen, bata dan genteng. Pemerintah Desa Tajimalela yang mengetahui kejadian itu langsung memberikan respons. Sekretaris Desa Tajimalela, Syamsuddin, dengan cepat menghubungi Pemerintah Kecamatan Kalianda, dan juga BPBD Kabupaten Lampung Selatan untuk meninjau lokasi secara langsung. Instansi yang bergerak di bidang bencana itu langsung mengecek, sekaligus menginventarisir bagian bangunan rumah yang rubuh. Perwakilan dari Badan yang dipimpin oleh Dul Kahar ini juga memberikan bantuan berupa sembako kepada Husin, sebagai bentuk perhatian dari pemerintah. Tak ketinggalan, Pemerintah Desa Tajimalela juga memberikan bantuan beras, dan telur kepada Husin. \"Ya, kita juga menyerahkan bantuan untuk saudara kita yang tertimpa bencana. Mudah-mudahan bisa sedikit meringankan,\" ujar Syamsuddin kepada Radar Lamsel, Rabu (23//2/2022). Pemeriksaan Desa Tajimalela, kata Syamsuddin, akan berupaya semaksimal mungkin agar Husin mendapatkan bantuan perbaikan bagian rumah yang rubuh. Seharusnya rumah yang ditinggali oleh Husin, dan ibunya itu memang perlu mendapat perhatian dari pemerintah jauh sebelum peristiwa ini terjadi. \"Kita akan upayakan pengajuannya, semoga saja pemerintah daerah berbesar hati sehingga bisa memperbaiki rumah sudara Husin,\" katanya. (rnd)

Sumber: