Dua Ratus Penari Bedana Siap Memukau

Dua Ratus Penari Bedana Siap Memukau

PALAS – Palas Fair yang akan digelar Pemerintahan Kecamatan Palas pada pekan depan tak hanya menyuguhkan beragam usaha dari pelaku Usaha Mikro Keci dan Menengah (UMKM). Kegiatan ini juga akan diisi dengan festival budaya desa yang akan menyuguhkan beragam tarian nusantara dari 21 desa yang ada di wilayah Kecamatan Palas. Koodinator Festival Budaya Desa, Abdurrahman Soleh mengatakan, Palas Fair tak hanya menjadi ajang untuk mempromosikan usaha UMKM, namun kegiatan ini juga akan diisi dengan festival budaya dengan menyuguhkan tarian nusantara dari setiap desa.

“Pada ajang Palas Fair ini juga akan diisi dengan festival budaya desa. Dimana setiap desa menyuguhkan beragam tarian nusantara,” kata Rahman memberikan keterangan kepada Radar Lamsel, Kamis (1/9) kemarin.
Rahman mengungkapkan, festival budaya ini sebagai salah satu upaya untuk mengenalkan kepada masyarakat bahwa Kecamatan Palas memiliki beragam suku dan budaya.
“Festival budaya ini menunjukan bahwa Palas memiliki beragam suku dan budaya yang harus kita lestarikan dan kita kenalkan kepada masyarakat,” ungkapnya.
Ia menuturkan, ada beragam tarian hingga pencak silat yang akan disuguhkan pada kagiatan Festival Budaya Desa tersebut, mulai dari tari Gandrung Banyuwangi, tari Gambyong, Jaipong, tari Janger, hingga silat Kuntau Semende.
“Ada juga angklung sholawat, kemudian pada pembukaan akan disuguhkan dengan tari bedana dengan penari sebanyak 200 orang pelajar,” ungkapnya.
Ia berharap setiap desa dapat ikut serta berpartisipasi guna memeriahkan kegiatan festival budaya di kegiatan Palas Fair tersebut.
“Harapan kita semua desa bisa berpartisipasi. Tak hanya desa saja semua sanggar seni dan perguruan silat di Pala juga kita ajak guna memeriahkan festival budaya ini,” pungkasnya. (vid)

Sumber: