Waspadai Bencana Hidrometeorologi

Waspadai Bencana Hidrometeorologi

KALIANDA – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah melayangkan surat imbauan ke tiap kecamatan untuk mewaspadai terhadap bencana hidrometeorologi. Pasalnya, saat ini tengah memasuki musim penghujan. Hidrometeorologi adalah cabang ilmu dari meteorologi yang mempelajari siklus air, curah hujan, dan berkaitan dengan iklim dan cuaca. Dengan kata lain, hidrometeorologi mencakup fenomena yang terjadi di atmosfer (meteorologi), air (hidrologi), dan lautan (oseanografi). Ilmu ini sangat bermanfaat untuk mempersiapkan prakiraan cuaca, cara mengantisipasi banjir, dan upaya lainnya terkait bencana hidrometeorologi. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Lampung Selatan Lukman Hakim mengatakan, dalam surat imbauan tersebut terdapat beberapa poin antara lain bergotong royong membersihkan sampah. Terutama pada saluran drainase agar air dapat lancar mengalir, tidak tersumbat yang dapat menimbulkan genangan.

“Lalu, kita minta agar berkoordinasi dengan BPBD Lampung Selatan apabila perlu menyiapkan jalur dan tempat evakuasi bencana,” ungkap Lukman Hakim di kantor nya, Rabu (12/10) kemarin.
Dia meminta, agar masyarakat tetap tenang dan tidak memercayai isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Serta, melaporkan setiap bencana kepada BPBD Lamsel melalui Pusdalops atau RAPI atau CP Aries 082177354447.
“Kami sudah layangkan surat imbauan tersebut kepada para camat untuk diteruskan ke desa dan masyarakat sekitar,” imbuhnya.
Selain itu, kata dia, ada arahan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk kesiapsiagaan potensi cuaca ekstrem yang harus dilakukan oleh BPBD Lampung Selatan. Seperti koordinasi dengan dinas terkait, pemantauan secara berkala peringatan dini cuaca.
“Serta meningkatkan sosialisasi dan edukasi peringatan dini bencana dan meningkatan upaya mitigasi bencana. Siaga bencana yang kami lakukan juga sesuai arahan BNPB,” pungkasnya. (idh)

Sumber: