Lagi, Lamsel Dapat Bantuan Alsintan
KALIANDA – Untuk kesekiankalinya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan di era kepemimpinan Bupati Lamsel H. Zainudin Hasan memperoleh bantuan dari Pemerintah Pusat. Bantuan yang diberikan kali ini berasal dari Kementerian Pertanian RI melalui jalur Aspirasi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yakni berupa Alat Mesin Pertanian (Alsintan). Penyerahaan bantuan Alsintan kepada kelompok tani penerima bantuan tersebut dilakukan secara simbolis oleh Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan didampingi Ketua komisi IV DPR RI Drs. Almuzzammil Yusuf saat melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Lamsel, di Lamban Rakyat Lampung Selatan, Rabu (3/8) kemarin. Ketua Komisi IV DPR RI Almuzzammil Yusuf menyampaikan, Kabupaten Lampung Selatan merupakan daerah yang terbesar mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat melalui jalur aspirasi PKS. Menurutnya, kabupaten berjuluk Khagom Mufakat ini mendapatkan bantuan berupa program UFO (bantuan sapi’red) yakni 80 ekor sapi indukan untuk 4 kelompok tani masing-masing kelompok mendapatkan 20 ekor, limamodal usaha pangan, program kelompok wanita tani untuk 10 kelompok setiap kelompok memperoleh bantuan sebesar Rp25 juta,serta alat-alatpertanianseperti 3 unittarktor roda empat, 13 unit pompa air 4 inc, 8 unit pompa air 3 incdan rice transplanter (alat tanam padi’red) sebanyak 6 unit. “Dari 8 kabupaten/kota di Provinsi Lampung yang menerima bantuan melalui jalur aspirasi PKS ini, Lampung Selatan adalah yang terbanyak mendapatkannya. Itu semua berkat adanya dukungan dan kerjasama yang diberikan oleh Bupati Lamsel bersama Dinas Pertanian Lampung Selatan, dalam rangka mendukung program pertanian di Indonesia,” ujar Almuzzammil Yusuf. Dia berharap koordinasi antara dinas pertanian dan kelompok tani yang memperoleh bantuan dari pemerintah melalui jalur aspirasi PKS ini dapat terus dilakukan. “Jangan sampai bantuan alat-alat pertanian yang sudah diberikan ini nantinya menjadi sia-sia. Untuk itu jaga dan rawatlah dengan sebaik-baiknya, meski bantuan ini diberikan secara gratis kepada para kelompok tani,” kata dia. Sementara itu Bupati Lamsel Zainudin Hasan mengatakan, Pemkab Lamsel mengucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat, khususnya kepada PKS yang telah peduli dan ingin membantu program pembangunan pertanian di Kabupaten Lampung Selatan. Dia juga mengingatkan kepada seluruh SKPD di lingkungan Pemkab Lamsel jangan malas untuk mengusulkan program bantuan ke pemerintah pusat. “Tingkatkan koordinasi dan sambutlah dengan baik apa yang akan dikucurkan oleh pemerintah pusat, ini demi kemajuan pembangunan pertanian di Lampung Selatan, “ pungkasnya. (iwn)
Sumber: