Kesal Tidak Diberi Uang, Anak Bakar Rumah di Lamtim

Kesal Tidak Diberi Uang, Anak Bakar Rumah di Lamtim

Kesal Tidak Diberi Uang Anak di Lamtim Bakar Rumah : IST--

RADARLAMSEL.DISWAY.ID -- NN (32) Tahun warga kecamatan Sekampung Udik, Desa Sidoarjo, Kabupaten Lampung Timur ngamuk dan membakar rumahnya sendri lantaran tidak diberi uang oleh orang tuanya.

Peristiwa itu terjadi pada Selasa Malam 7 November 2023 malam.

Dilansir Lampung77.com, Menurut keterangan dari kerabat pelaku pelaku pembakaran, Mahfud menjelaskan, NN nekat membakaran rumahnya karena tidak diberi uang oleh orang tuanya.

" Pelaku berteriak meminta uang kepada orangtuanya sebesar Rp5 Juta, alasannya untuk membuat Surat Izin Mengemudi dan bekerja," Mahfud kerabat dari pelaku, Rabu 8 November 2023.

Pada saat kejadian pelaku tengah mabuk, sebelum membakar rumah pelaku juga sempat berkelahi dengan orang tuannya. Kejadian itu dilerai kelurga.

Kelakuan pelaku semakin menjadi-jadi bahalan pelaku membawa senjata tajam. Kata Mahfud, pelaku juga mengamuk melempari kediamannya dengan batu.

Tidak sampai disitu saja, karena kesal permintaannya tidak dihiraukan, pelaku kemudian membakar sebuah rumah tidak jauh dari tempat tinggal orang tuanya.

" kediaman yang dibakar itu merupakan peninggalan nenek kami yang saya tempati bersama pelaku sejak beberapa bulan belakangan," ungkapnya.

Karena rumah terbuat dari bahan mudah terbakar (papan) dalam waktu yang singkat rumah tersebut rata dengan tanah.

Tidak menunggu lama anggota Polsek dari Sekampung Udik datang mengamankan pelaku.

Dikonfirmasi via telepon, Kapolsek Sekampung Udik Iptu Eko Budiharto membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia mengatakan saat ini pelaku telah diamankan di Mapolsek Sekampung Udik.(*)

 

Sumber: