Video Terkaman Buaya Bikin Gaduh Warga Pulau Tengah

Video Terkaman Buaya Bikin Gaduh Warga Pulau Tengah

Ilustrasi Gambar--

PALAS, RADARLAMSEL.DISWAY.ID– Masyarakat Desa Pulau Tengah, Kecamatan Palas dibuat gaduh dengan beredarnya sebuah video menggambarkan seorang laki-laki korban terkaman buaya.

Kegaduhan itu terjadi lantaran narasi video tersebut menjelaskan bahwa korban tersebut diterkam buaya di wilayah Pulau Tengah.

Sekretaris Desa Pulau Tengah, Sarno Utomo tak menepis beredarnya sebuah video seorang lelaki yang menjadi korban terkaman buaya. 

Sarno menerangkan, video tersebut menggambarkan seorang laki-laki yang tengah mendapat pertolongan medis lantaran kehilangan satu tangan akibat diterkam buaya.

BACA JUGA:Diguyur Hujan Sepekan, Air Persawahan Masih Kekurangan

“Iya video tersebut memang menyebar di Pulau Tengah. Masyarakat banya yang dapat video seorang lelaki sedang di rawat di sebuah rumah sakit,” kata Warno kepada Radar Lamsel, Senin (8/1) kemarin.

Namun Warno menerangkan, video laki-laki korban terkaman buaya tersebut bukan terjadi bukan di Lampung Selatan. Apalagi di Desa Pulau Tengah.

“Itu video bukan di Pulau Tengah, Mas. Saya coba telusuri di internet ternyata kejadian dalam video yang beredar di masyarakat itu terjadi di Bangka Selatan,” sambungnya.

Bhabin Kantibmas Desa Pulau Tengah, Aipda F Tobing juga mengamini video tersebut telah beredar di Desa Pulau Tengah. Namun ia memastikan kejadian dalam video tersebut bukan di Desa Pulau Tengah.

Meski begitu, dalam beberapa hari belakangan warga Pulau Tengah sempat melihat kemunculan buaya di Sungai Sekampung yang berlokasi jauh dari pemukiman.

“Itu bukan di Pulau Tengah. Memang ada kemunculan buaya, tapi bukan disaluran irigasi persawahan, di Sungai Sekampung jauh dari pemukiman warga,” pungkasnya. (vid) 

Sumber: