Rekanan Perbaiki Jalan Rusak Rantau Minyak-Batuliman Indah

Rekanan Perbaiki Jalan Rusak Rantau Minyak-Batuliman Indah

CANDIPURO – Pengerjaan jalan hotmik dari Desa Rantau Minyak-Batuliman Indah, Kecamatan Candipuro yang mengalami kerusakan kembali diperbaiki pihak rekanan. Nampak para pekerja memasang batu pada bagian yang rusak dan dipadatkan dengan menggunakan alat berat (Wales). Rekanan yang mengerjakan proyek, Renald mengakui, perbaikan telah dilakukan sejak beberapa pekan lalu. Perbaikan sempat terhenti karena menunggu alat berat yang belum sampai ke lokasi. “Sekarang sudah kita perbaiki lagi dan bagian yang jebol kita keruk dan dipasang batu. Mengeruk bagian jalan yang jebol, karena jalan tersebut masih labil dan jika dilalui kendaraan berat membuat jalan rusak,” kata Renald, Kamis (6/10). Renald menambahkan, kerusakan jalan semakin parah sejak dilalui kendaraan truk pengangkut hasil bumi. Karena jalan tersebut dijadikan jalan alternatif saat jalan yang menghubungkan Desa Sidoasri-Rantau Minyak di banguan jalan beton. “Tadinya mau kita perbaiki, tetapi kami kawatir kembali rusak. Sebab pembangunan jalan beton di tempat lain belum selesai dikerjakan. Sedangkan jalan ini menjadi satu-satunya jalan keluar terdekat menuju Sidomulyo,” imbuhnya. Kasubbag TU Unit Pelaksana Tekhnis (UPT) Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kecamatan Sidomulyo, Candipuro dan Way Panji, Herianto membenarkan perbaikan jalan telah dilakukan pihak rekanan di beberapa titik jalan sepanjang dua kilometer. Perbaikan dilakukan karena kondisi jalan yang labil dan cepat rusak saat dilalui kendaraan berat. “Jalan tersebut baru di onderlag sekitar tiga tahun lalu dan jarang dilalui kendaraan berat pengangkut hasil bumi. Setelah ditingkatkan menjadi jalan hotmik, terlihat sekali bagian-bagian yang mudah rusak. Makanya sekarang kembali diperbaiki oleh rekanan untuk di tambal sulam,” kata Herianto. (gus)

Sumber: