Desa Tetaan Bangun Jalan Penghubung Tiga Dusun

Desa Tetaan Bangun Jalan Penghubung Tiga Dusun

Baheramsyah: Untuk Pemberdayaan Masyarakat Desa

PENENGAHAN – Geliat pembangunan infrastruktur terus gencar dilaksanakan Pemerintah Desa Tetaan, Kecamatan Penengahan. Ini setelah pemerintah desa setempat mencairkan dana desa (DD) tahap II untuk mengerjakan tiga proyek infrastruktur.          Ketiga proyek tersebut adalah jalan rabat beton yang dibangun sepanjang 840 meter dengan lebar 3 meter. Pembangunan jalan ini masuk dalam prioritas karena menghubungkan menghubungkan tiga titik, yaitu dusun 3, 4 dan 5. Sementara infrastruktur lain yang dibangun adalah talud dengan panjang 145 meter dengan tinggi 1,3 meter. Kemudian drainase sepanjang 123 meter dengan lebar 0,9 meter. Dua pembangunan ini dikerjakan di dusun 5, desa setempat. Kepala Desa Tetaan Baheramsyah mengatakan tahun ini pihaknya memposisikan dusun 5 sebagai pusat awal pembangunan. Pasalnya, dusun ini merupakan dusun tertinggal dibandingkan dengan dusun lain. “Untuk menyesuaikan dengan pembangunan di titik lain, maka dari itu kami fokuskan titik pembangunan di dusun 5,” kata Baheram kepada Radar Lamsel, Selasa (25/9) kemarin. Baheram mengatakan, jalan rabat beton yang memiliki panjang hampir 1 kilometer itu dianggap memiliki kualitas yang bagus. Karena dalam proses pengerjaannya, Aparat Desa Tetaan melibatkan pendamping lokal desa (PLD). “Kita koordinasi bagaimana baiknya, dari situlah kita tentukan spesifikasinya. Sejauh ini pengerjaan baru berjalan 300 meter lebih. Target 2 pekan rampung,” katanya. Dalam proses pengerjaannya, Aparat Desa Tetaan juga melibatkan Jajaran dan masyarakat. Ini dilihat dari banyaknya tim pengelola kegiatan yang bahu-membahu mengerjakan pembangunan jalan penghubung tiga dusun itu. Menurut Baheram, jumlah TPK (tim pengelola kegiatan) yang mengerjakan jalan rabat beton itu memang melebihi batas sehingga memakan anggaran yang lebih dari biasanya. “Ya, semuanya kami libatkan. Bahkan jumlah pekerja yang seharusnya 15 menjadi 25 orang. Ini melebihi batas, tapi ini juga yang kami inginkan karena masyarakat kami mau bekerja. Dan inilah tujuan kami dalam memberdayakan masyarakat,” katanya. (rnd) Berikut foto-foto pengerjaan jalan rabat beton yang menghubungkan tiga dusun di Desa Tetaan   

Sumber: