155 Atlet Inkado Ikuti Ujian Kenaikan Kyu

155 Atlet Inkado Ikuti Ujian Kenaikan Kyu

SRAGI – Perguruan Inkado Lampung Selatan melaksanakan ujian kenaikan Kyu yang dipusatkan di Kecamatan Sragi, Minggu (24/1). Ujian kenaikan Kyu yang diikuti 155 orang peserta itu dihadiri pengurus Koordinator Daerah (Korda) Provinsi Lampung serta penguji dari Provinsi Lampung. Ketua Umum Forki Lampung Selatan Ariswandi, SH, MH mengatakan, ujian kenaikan Kyu atau kenaikan sabuk ini diharapkan seluruh karateka mampu untuk mengikutinya dengan memperoleh hasil terbaik dan lulus semuanya. Menurutnya, sebanyak 155 peserta yang mengikuti ujian kenaikkan Kyu itu dari beberapa kecamatan di Lamsel, seperti dari Kecamatan Sragi, Palas, Ketapang dan Bakauheni. Di Lamsel, lanjut Ariswandi yang juga Camat Bakauheni ini, di Kabupaten Lampung Selatan terdapat 6 perguruan karate yang tersebar di 17 kecamatan, yakni KKI, Inkado, Lemkari, Inkai dan BKC. “Saya tidak akan membeda-bedakan atlet-atlet karate darimana pun asal perguruannya. Karena Forki adalah wadah atau tempat beranaungnya seluruh perguruan karate yang ada di Lamsel,” kata Ariswandi, kemarin. Lebih jauh Ariswandi mengatakan, terkait prestasi yang sudah diraih atlet karate di Lamsel, Forki Lamsel menelurkan atlet berbakat yang sudah meraih prestasi di tingkat nasional. Yakni, Irvan Berlian yang sudah meraih juara 3 ajang kejurnas Jombang Open dan Rani Oktasari meraih juara 2 Pomnas dan mengikuti Pra Pon belum lama ini. “Masih banyak atlet Karate Lamsel yang mempunyai prestasi tingkat nasional. Kami juga menginginkan seluruh perguruan karate yang ada di Lamsel untuk terus melakukan pembinaan dan selalu mengevaluasi perkembangan atletnya dengan melakukan ujian secara rutin serta mengikuti even-even kejurda maupun kejurnas,” tuturnya. Sebagai bentuk evaluasi atlet dan meningkatkan kemampuan atlet, Forki Lamsel akan mengirimkan atlet karate terbaiknya untuk mengikuti even Kejurnas Pertamina Open di Jakarta Selatan pada 29-31 Januari mendatang. “Atlet-atlet karate yang akan dikirim untuk mengikuti even Kejurnas Pertamina Open di Jakarta Selatan adalah Rani Oktasari, Devi, Doni dan Alfarel,” katanya. Ketua umum Forki Lamsel ini juga mengharapkan dukungan Pemkab Lamsel dan Koni Lamsel untuk membina atlet-atlet berprestasi di Lamsel khususnya atlet Forki yang ada di Lamsel. “Kami yakin, kalau ada dukungan baik moril dan materil atlet-atlet karate Lamsel pasti bisa menorehkan prestasi yang membanggakan dan dapat membawa nama harum kabupaten Lamsel ketingkat provinsi dan Nasional,” pungkasnya.(man)

Sumber: