Nanang Ermanto Resmikan BUMDes Galih Jaya Mandiri
TANJUNG BINTANG - Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto meresmikan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Galih Jaya Mandiri di Desa Way Galih, Kecamatan Tanjung Bintang, Rabu (13/2). BUMDes yang bergerak dalam bidang peternakan kambing tersebut telah berjalan satu tahun lebih dan telah menghasilkan ratusan kambing tersebut diresmikan dengan memotong pita di lokasi peternakan kambing. Nanang menyampaikan, sebagai putra asli Desa Way Galih dirinya sangat berterimakasih kepada seluruh tim dan anggota BUMDes yang telah serius membangun kesejahteraan dan ekonomi masyarakat melalui peternakan kambing. \"Iniah salah satu kegunaan Dana Desa (DD) yang harus sama-sama kita pahami. Banyak masyarakat yang akan mendapatkan manfaat dari BUMDes peternakan kambing ini,\" katanya saat memberikan sambutan di depan kandang kambing, kemarin. Ia menilai, BUMDes Galih Jaya Mandiri bisa semakin berhasil dan mewujudkan target sebagai sentra peternakan kambing terbesar di Provinsi Lampung. \"Insya Allah kalau melihat semangatnya, saya yakin cita-cita menjadi sentra peternakan kambing terbesar bisa terwujud,\" ucapnya. Mantan Kepala Desa Waygalih itu menyampaikan, saat ini keberadaan BUMDes belum maksimal meningkatkan perekonomian warga dan masih sebatas formalitas. \"Harusnya BUMDes memang disesuaikan dengan potensi yang ada di desa,\" terangnya. Sementara itu, Kepala Desa Waygalih Suwarno menyampaikan, saat ini kambing dalam peternakan BUMDes Galih Jaya Mandiri sudah mencapai 150 ekor kambing. \"Targetnya satu dusun 500 ekor, total ada 10 dusun. Artinya target BUMDes bisa menghasilkan kambing hingga 5.000 ekor kambing lima tahun kedepan,\" pungkasnya. (Adv)
Sumber: