Penyelenggara Pemilu se-Tanjungbintang Di-Rapid Tes
TANJUNG BINTANG - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksankan ditengah pandemi Corona virus disease (Covid-19), tepatnya tanggal 9 Desember tahun 2020 mendatang nampaknya akan tetap diselenggarakan. Oleh sebab itu, sebanyak 104 Panitia Pemungutan Suara se-Kecamatan Tanjung Bintang menjalani Rapid Test di Puskesmas Rawat Inap (PRI) Tanjung Bintang dan Puskesmas Rawat Jalan (PRJ) Kaliasin, Kecamatan setempat, Rabu (7/10). Sedangkan Panitia Pemilu di Kecamatan itu sendiri terdiri dari, lima Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), tiga Sekretariat PPK, 48 Panitia Pemungutan Sura (PPS) serta 48 Sekretariat PPS. \"Nggak semua panitia pemilu Rapid Test disini (Puskesmas Tanjung Bintang). Sembilan Desa di Puskesmas Tanjung Bintang, tujuh Desa di Puskesmas Kaliasin,\" Ujar Ketua PPK Tanjung Bintang, Amru Baladi di PRI Tanjung Bintang. Sambungnya, Amru mengungkapkan, Rapid Test tersebut merupakan arahan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar kesehatan bagi Panitia Pemilu dapat dipastikan tetap dalam keadaan sehat. \"Hari ini Panitia Pemilu belum Rapid Test semua, yang belum ikut hari ini tes besok. Sebelum terselenggaranya Pilkada nanti, panitia pemilu ini bisa dipastikan sehat, karena itu seluruh Panitia Pemilu di Tanjung Bintang wajib mengikuti Rapid Test,\" Ungkapnya. Meski begitu, hasil dari Rapid Test para Panitia Pemilu di Kecamatan itu sendiri belum diketahui, \"Insyaallah seluruh Panitia Pemilu se-Kecamatan Tanjung Bintang semuanya dalam keadaan sehat,\" Imbuhnya.(cw1)
Sumber: