HK Pertebal Keamanan Hadapi Liburan
BAKAUHENI - Jelang libur tahun baru pada pekan ini, PT Hutama Karya Cabang Terbanggibesar-Pematangpanggang-Kayuagung (Terpeka) menambah personil keamanan dan ketertiban di ruas tersebut. Branch Manager jalan tol trans Sumatera ruas Terpeka, Yoni Satyo W. mengatakan per 28 Desember pihaknya menambah jajaran petugas keamanan dengan berkerja sama Korps Marinir Brigade Infanteri 4 Marinir/BS untuk ikut bergabung menjaga keamanan dan ketertiban diruas tol yang dikelolanya. \"Jadi mulai 28 Desember ada penambahan penebalan personil keamanan dan ketertiban di ruas kami, dengan melibatkan personil dari Korps Marinir Brigade Infanteri 4 Marinir/BS,\" ujar Yoni, Selasa (29/12). Menurutnya penambahan personel ini memang sengaja dilakukan. Sebelumnya personil keamanan dan ketertiban sendiri di ruas Terpeka. Sebelumnya, hanya 15 orang. Kini menjadi 36 orang. \"Jadi yang untuk libur Nataru ada penambahan 12 orang. Untuk selanjutnya dalam 1 tahun, Anggota Marinir total 36 orang,\" tambahnya. Penambahan personil ini dimaksudkan guna meningkatkan kenyamanan pengemudi yang melalui tol. Dan mencegah keriminalitas. \"Bukan hanya di jalan, tapi nantinya petugas keamanan yang bertugas juga akan mengantisipasi jika kemungkinan akan terjadi tindak kriminal di rest area,\" tambahnya. (rls)
Sumber: