Dongkrak Vaksinasi

Dongkrak Vaksinasi

  Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menarget masyarakat di Provinsi Lampung segera mendapatkan vaksinasi. Meskipun saat ini vaksinasi Covid-19 dosis satu di Provinsi Lampung sudah mencapai 22,71%, Gubernur Arinal bakal meminta target 50% vaksinasi di Lampung segera tercapai.   Hal ini dikemukakan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pada Minggu (3/10). \"Saya sudah bersurat lagi ke Menkes untuk tambahan vaksin. Dalam waktu dekat saya juga berencana menemui langsung Menkes bersama Forkopimda Provinsi Lampung,\" beber Arinal.   Arinal mengatakan Provinsi Lampung memiliki target vaksinasi mencapai 6 juta orang lebih yang terdiri atas tenaga kesehatan, pelayanan publik, lansia, masyarakat rentan dan umum , serta remaja. Namun hingga data dalam https://vaksin.kemkes.go.id/#/vaccines, Provinsi Lampung masih menjadi yang terbawah vaksinasi.   Data yang diupdate tertanggal 30 September itu masih menunjukkan Provinsi Lampung masih masuk data paling terendah capaian vaksinasinya, pada 30 September berada di angka 21,73%. Disusul diatas Lampung ada Papua sebesar 22,69%, Sumatera Barat 22,71%, Kalimantan Barat 25,06% dan peringkat lima terbawah lainnya ialah Maluku Utara sebesar 25,29%.   \"Saat ini kita baru kedatangan 3 juta vaksin, tapi target provinsi Lampung itu ada 14 juta vaksin. Karena itulah saya ingin mendongkrak agar vaksinasi di Lampung paling tidak bisa 50% dalam waktu dekat,\" lanjutnya.   Sementara dukungan niatan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendatangi langsung Menkes guna meminta tambahan jumlah vaksin turut disambut baik. Salah satunya datang dari Anggota Komisi VIII DPR RI, I Komang Koheri.   Menurutnya, pasca pertemuan yang digelar di Mahan Agung Rumah Dinas Gubernur Lampung pada Kamis lalu. Komisi VIII siap membantu gubernur guna mendapatkan alokasi lebih untuk vaksinasi di Lampung.   \"Terkait kunjungan pak gubernur, kita akan melaporkan keadaan jumlah vaksin yang ada di Lampung, kita bandingkan dengan jumlah vaksin diseluruh provinsi se Indonesia. Kita minta satu keadilan agar Lampung bisa sejajar dengan Provinsi lainnya. Karena Lampung dari segi lokasi lebih dekat dengan DKI Jakarta,\" jelas Bli Komang -sapaan akrab Komang Koheri-.   Untuk target kementerian bisa mengirim segera minimal kita minta kesetaraan. \"Dalam waktu dekat tidak hanya 25% tapi 50% di akhir tahun ini. Rencana pak gubernur dalam Minggu ini ya, dengan Forkompinda,\" tambahnya. (rnn) Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menarget masyarakat di Provinsi Lampung segera mendapatkan vaksinasi. Meskipun saat ini vaksinasi Covid-19 dosis satu di Provinsi Lampung sudah mencapai 22,71%, Gubernur Arinal bakal meminta target 50% vaksinasi di Lampung segera tercapai. Hal ini dikemukakan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pada Minggu (3/10). \"Saya sudah bersurat lagi ke Menkes untuk tambahan vaksin. Dalam waktu dekat saya juga berencana menemui langsung Menkes bersama Forkopimda Provinsi Lampung,\" beber Arinal. Arinal mengatakan Provinsi Lampung memiliki target vaksinasi mencapai 6 juta orang lebih yang terdiri atas tenaga kesehatan, pelayanan publik, lansia, masyarakat rentan dan umum , serta remaja. Namun hingga data dalam https://vaksin.kemkes.go.id/#/vaccines, Provinsi Lampung masih menjadi yang terbawah vaksinasi. Data yang diupdate tertanggal 30 September itu masih menunjukkan Provinsi Lampung masih masuk data paling terendah capaian vaksinasinya, pada 30 September berada di angka 21,73%. Disusul diatas Lampung ada Papua sebesar 22,69%, Sumatera Barat 22,71%, Kalimantan Barat 25,06% dan peringkat lima terbawah lainnya ialah Maluku Utara sebesar 25,29%. \"Saat ini kita baru kedatangan 3 juta vaksin, tapi target provinsi Lampung itu ada 14 juta vaksin. Karena itulah saya ingin mendongkrak agar vaksinasi di Lampung paling tidak bisa 50% dalam waktu dekat,\" lanjutnya. Sementara dukungan niatan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendatangi langsung Menkes guna meminta tambahan jumlah vaksin turut disambut baik. Salah satunya datang dari Anggota Komisi VIII DPR RI, I Komang Koheri. Menurutnya, pasca pertemuan yang digelar di Mahan Agung Rumah Dinas Gubernur Lampung pada Kamis lalu. Komisi VIII siap membantu gubernur guna mendapatkan alokasi lebih untuk vaksinasi di Lampung. \"Terkait kunjungan pak gubernur, kita akan melaporkan keadaan jumlah vaksin yang ada di Lampung, kita bandingkan dengan jumlah vaksin diseluruh provinsi se Indonesia. Kita minta satu keadilan agar Lampung bisa sejajar dengan Provinsi lainnya. Karena Lampung dari segi lokasi lebih dekat dengan DKI Jakarta,\" jelas Bli Komang -sapaan akrab Komang Koheri-. Untuk target kementerian bisa mengirim segera minimal kita minta kesetaraan. \"Dalam waktu dekat tidak hanya 25% tapi 50% di akhir tahun ini. Rencana pak gubernur dalam Minggu ini ya, dengan Forkompinda,\" tambahnya. (rnn)

Sumber: