Apresiasi Buat Bupati, Program Bedah Rumah Jangkau Hunian Kurang Layak di 17 Kecamatan

Apresiasi Buat Bupati, Program Bedah Rumah Jangkau Hunian Kurang Layak di 17 Kecamatan

NATAR, RADAR LAMSEL.COM - Semangat Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan menggulirkan program bedah rumah guna menekan angka rumah tak layak huni (RTLH) di kabupaten ini patut diapresiasi. Program yang semula dicurigai bakal pupus lantaran aliran dana disokong dari urunan para pejabat itu justru dilakoni terus menerus. Sangking masifnya, bedah rumah tersebut sudah menjangan 17 kecamatan yang ada di Bumi Khagom Mufakat. Pemkab Lamsel menargetkan selama masa kepemimpinan Nanang Ermanto program bedah rumah dapat menjangkau hunian tak layak yang masih banyak di jumpai di Lampung Selatan. Rabu kemarin, Bupati Nanang memberikan bantuan bedah rumah kepada keluarga Nartiyo (42), warga Desa Margo Mulyo, Kecamatan Jati Agung. Kemudian rombongan bupati ke Desa Pancasila untuk memberikan bantuan yang sama kepada Gimin (48) warga Dusun 4 Desa Pancasila Kecamatan Natar. Nanang Ermanto  Menerangkan, bedah rumah merupakan program Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Sekaligus merupakan bukti kepedulian terhadap masyarakat. Dana pembangunan bedah rumah merupakan hasil  dari swadaya pejabat Pemkab Lampung Selatan.

“ini adalah wujud nyata kehadiran pemerintah kepada masyarakat dalam meningkatkan kualitas tempat tinggal menjadi rumah layak huni,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu juga bupati beserta rombongan menyerahkan bantuan peralatan rumah seperti kasur, karpet beserta bahan sembako. Nanang berharap, dengan program bedah rumah Pemkab Lampung Selatan, kondisi rumah warganya yang kurang layak huni menjadi lebih layak, nyaman dan sehat untuk ditempati. Nanang juga berharap, melalui program tersebut dapat menekan jumlah rumah tidak layak huni di Kabupaten Lampung Selatan. Dia mengatakan, dalam pelaksanaan program ini, dibutuhkan kerja sama dari Pemerintah Kecamatan, Pemerintah Desa dan masyarakat penerima bantuan.
“Semoga melalui program ini dapat menekan jumlah rumah tidak layak huni di Kabupaten Lampung Selatan. Saya minta juga pak kades ajak warganya untuk bergotong-royong. Ayo kita saling peduli saudara dan tetangga kita,” imbuhnya.
Gimin (40) warga Desa Pancasila menyampaikan ucapan terimakasih kepada bupati beserta jajarannya telah hadir secara langsung memberikan bantuan bedah rumah kepada keluarganya, dengan dibantu pemerintah seperti ini rumahnya menjadi layak huni nantinya.
\" Terimakasih pak bupati dan semuanya sudah membantu dan sangat peduli terhadap masyarakat. sekali lagi terimakasih atas pembangunan rumah saya ini pak, semoga kebaikan bapak dibalas Allah, kami mendoakan pak bupati sehat selalu dan sukses memimpin Lampung Selatan lebih maju lagi, \" kayanya. (feb)

Sumber: