TNI Kerahkan Personel Amankan Libur Panjang
Ist Radar Lamsel - Personel Koramil 421-03/Pnh memantau situasi keamanan di salah satu destinasi wisata saat patroli pada Sabtu (24/6/2023).--
PENENGAHAN, RADARLAMSEL.COM - Libur panjang anak-anak sekolah tahun ini jadi atensi Koramil 421-03/PNH, Lampung Selatan. Patroli jadi langkah yang diambil pihak Koramil untuk memastikan situasi keadaan wilayah yang kondusif, dan aman.
Patroli keamanan sudah dimulai pada Sabtu (24/6/2023). Sasaran para personel Koramil tentu saja Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), wilayah perkantoran di Kecamatan Penengahan, puskesmas, SPBU, pelabuhan, dan juga tempat hiburan rakyat.
Tak cuma itu saja, fasilitas umum, serta titik yang menjadi tempat penyelenggaraan pelayanan publik yang dimungkinkan berkaitan erat dengan perkembangan situasi liburan juga tak luput dari perhatian para prajurit.
Di tempat-tempat itu, para personel menyampaikan imbauan. Isi pesannya mengingatkan masyarakat bahwa rumah yang ditinggalkan ketika hendak liburan harus dalam keadaan aman. Jangan sampai ada hal krusial yang terlewatkan.
BACA JUGA:Urus Dokumen Kependudukan, Cukup Datangi Kantor Desa Banding
Sersan Mayor Abdurahman, Komandan Patroli dari Koramil 421-03/PNH, mengatakan paroki ini dilakukan atas instruksi pimpinan. Gangguan Kamtibmas yang biasanya terjadi di saat libur panjang harus diantisipasi. Apalagi menjelang Iduladha.
"Maka dari itu patroli seperti ini bisa memberikam rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat," katanya.
Kapten Inf. M Nurdin, Komandan Koramil 03/Pnh, mengatakan bahwa Koramil yang dia pimpin memiliki wilayah teritorial yang cukup luas. Ada Kecamatan Penengahan, Kecamatan Ketapang, dan Kecamatan Bakauheni.
"Bisa dimungkinkan pelbagai perkembangan situasi dapat terjadi. Jadi dengan patroli semoga menjadi langkah untuk memastikan dan memantau perkembangan situasi di wilayah kami," katanya. (rnd)
Sumber: