Bangun Sodetan, Cegah Banjir Puluhan Hektar

Bangun Sodetan, Cegah Banjir Puluhan Hektar

CANDIPURO – Menjadi langganan banjir setiap musim hujan, membuat petani di Dusun Tasik, Desa Banyumas, Kecamatan Candipuro, selalu merugi. Agar lahan tidak lagi kebanjiran, Pemerintah Desa setempat membangun sodetan dengan menggunakan dana desa. Kepala Desa Banyumas, Gunawan mengatakan, sesuai usulan masyarakat dan skala prioritas yang tertuang dalam rencana pembangunan jangka menengah desa (RPJMDes), dibangun fasilitas yang bermanfaat bagi masyarakat banyak. Pembanguan sodetan dari lahan pertanian ke sungai, diharapkan akan mengurangi genangan air pada tanaman. Sehingga petani tidak selamanya mengalami kerugian, akibat sawahnya terendam banjir. Ia berharap petani bisa menjaga dan merawat bangunan sehingga tidak cepat rusak. “Kalau ada yang rusak, tolong diperbaiki bersama-sama, sehingga antara petani yang satu dan lainnya tidak saling menyalahkan. Harapan kami, petani bisa tanam dengan baik, tanpa ada gangguan saat curah hujan tinggi,”kata Gunawan, Rabu (4/11). Kepala Dusun Tasik, Omay mengaku, ia sangat berterima kasih ditempatnya mendapatkan bantuan sodetan pada lahan pertanian ke sungai. Hal tersebut, merupakan keinginan masyarakat sejak lama dan harapannya tidak lagi terkena banjir. “Sodetan dibuat dengan cara menggali tanah dan dipasang pipa menuju sungai. Harapan kami, air yang selalu menggenang di lahan pertanian, bisa cepat habis menuju sungai. Kalau sudah seperti itu, tentu petani kami tidak was-was dihantui banjir,”kata Omay. Terpisah, Camat Candipuro, Affendi, SE mengatakan, pembangunan yang didanai dari dana desa, agar bermanfaat banyak bagi masyarakat. Skala prioritas harus didahulukan, sesuai dengan RPJMDes yang dibuat olah masih-masing desa. “Saya melihat, pembangunan di desa dan bersumber dari dana desa, telah sesuai dengan perencanaan. Dengan dibantu gotong-royong, tentu harapan kami pekerjaan akan lebih baik dan kokoh. Itulah pentingnya pemberdayaan masyarakat dalam membangun desa,”kata Affendi. (gus)

Sumber: