Puskesmas Merbau Mataram Lakukan Kegiatan fisioterapi Remaja, Pemeriksaan Gerak dan Fungsi Tubuh
ahli fisioterapi Puskesmas Merbau Mataram tengah memeriksa kesehatan Remaja dengan alat Fisioterapi di Posyandu Remaja Tanjung Rame, Merbau Mataram. Febi Herumanika/Radarlamsel.disway.id---
MERBAUMATARAM, RADARLAMSEL.DISWAY.ID - Puskesmas Merbau Mataram, kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan Fisioterapi terhadap remaja yang dilaksanakan di Posyandu Remaja di Tanjung Rame kecamatan setempat, Sabtu 13 Januari 2024.
Ditemui dilokasi kegiatan, ahli fisioterapi Puskesmas Merbau Mataram Susilawati A.md .FT mengatakan, kegiatan fisioterapi remaja ini sangat bermanfaat, karena untuk melakukan screening gerak dan fungsi pada remaja untuk mengetahui permasalahan kesehatan fisik yang dapat terjadi pada aktifitas remaja.
Kegiatan fisiotherapi yang dilakukan di Posyandu Remaja seperti di Tanjung Rame, Merbau Mataram antara lain:
Pertama melakukan pengukuran appley scratch tes shoulder (bahu) pada remaja.
Hal ini untuk melakukan pemeriksaan mobilitas dan fleksibilitas bahu untuk mencegah hiperekstensi (perpanjangan sendi melebihi batas normalnya) atau melihat dari keterbatasan gerakan yang dapat terjadi akibat cedera atau trauma.
Kemudian yang kedua, Pengukuran scoliosis pada remaja dengan scoliometer untuk mengukur sudut rotasi batang tubuh yang dapat dijadikan indikator screening scoliosis.
Selanjutnya yang ketiga, pengukuran tes kekuatan otot pada remaja untuk mengukur kekuatan isometrik maksimum otot tangan dan lengan bawah dengan alat handgrip dynamometer.
" Pada intinya kami melakukan kegiatan untuk screening gerak dan fungsi pada remaja dengan harapan gangguan fungsi tubuh mereka dapat diketahui dan dapat diatasi secepatnya," jelasnya.
Kepala UPTD Puskesmas Merbau Mataram, Evi Marlina S.ST dalam kesempatan itu menyebutkan, Puskesmas Merbau Mataram sudah mengadakan pelayanan fisio therapi oleh ahli therapi Puskesmas Merbau Mataram.
Pelayanan ini manfaatnya banyak sekali terutama untuk masyarakat sekitar , jadi tidak perlu jauh-jauh ke Rumah Sakit yang ada di Bandar Lampung untuk melakukan fisioterapi.
"Alhamdulillah sudah banyak sekali melayani pasien, dan sudah banyak yang berhasil membaik kondisinya dg pelayanan fisiotherapi di Puskesmas kami," ungkap Kepala UPTD Puskesmas Merbau Mataram Evi Marlina.
Kata Evi sapaan akrabnya, Pihaknya selalu siap melayani pasien yang akan screening gerak dan fungsi tubuh untuk mengetahui permasalahan kesehatan fisik.
Fisioterapis akan membantu untuk meringankan rasa sakit Anda. Mereka akan mengevaluasi kondisi Anda dan mengembangkan rencana perawatan untuk mengatasi masalah kesehatan yang Anda alami.
Sumber: