Camat Jatiagung Tekankan Disiplin

Camat Jatiagung Tekankan Disiplin

JATIAGUNG - Camat Jatiagung Ariswandi, SH. MH mengumpulkan seluruh kepala seksi dan stafnya untuk briefing pertama di awal tahun 2017 terkait peningkatan kedisiplinan dan peningkatan mutu pelayanan yang prima, di ruang kerjanya, kemarin (4/1). Dalam arahannya Ariswandi mengatakan, ini awal tahun 2017 dan kali kedua ia dilantik oleh Bupati Lamsel DR. H. Zainudin Hasan, M.Hum sebagai Camat Jatiagung. Ia menganggap ini sebagai amanah yang harus dijalankannya dan tak akan ia sia-siakan. \"Saya akan bekerja semaksimal mungkin dan apa yang menjadi arahan, program dan keinginan Pak Bupati sesuai dengan slogannya \'Ayo Bangun Desa\' saya akan all out untuk mencapai itu,\" katanya. Kemudian, ia mengimbau kepada seluruh staf Kecamatan Jatiagung agar bisa bersama-sama membantunya karena yang menjadi harapan Bupati Lamsel itu tidak akan terwujud kalau ia hanya bekerja sendiri tanpa di bantu staf-stafnya. \"Artinya yang sanggup bekerja di luar jam kerja mari ikut saya bersama-sama bahu-membahu mensukseskan program-program Pak Bupati. Setelah saya dilantik semalam saya berfikir bahwa yang harus saya benahi pertama kali adalah staf-staf saya kemudian baru saya fokus ke desa-desa,\" jelas dia. Mantan Camat Bakauheni ini menambahkan, dalam hal kedisiplinan waktu menjadi fokusnya yang kedua seperti masuk dan pulang kerja tepat waktu dengan mengaktifkan kembali absensi finger print. Jadi ia menginginkan seluruh staf Kecamatan Jatiagung disiplin waktu. \"Dan yang terakhir saya minta tingkatkan mutu pelayanan secara maksimal dengan selalu tersenyum ketika sedang melayani masyarakat. Kita harus sadar kalau kita ini pelayan masyarakat maka tolong layani masyarakat sebaik mungkin dan saat ini pelayanan di Kantor Camat Jatiagung harus prima,\" ujar Ariswandi. (dms)

Sumber: