Dua Kecamatan Segera Berikan Layanan dihari Sabtu

Dua Kecamatan Segera Berikan Layanan dihari Sabtu

KALIANDA - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Pemkab Lamsel mengawali memberikan pelayanan kependudukan kepada masyarakat hingga hari Sabtu. Serviceplus itu sebagai bentuk tambahan layanankepada masyarakat agar lebih baik khususnya yang berhubungan dengan kependudukan. Terobosan Disukcapil tersebut memberikan semangat instansi lainnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.Antara lain Kecamatan Kalianda dan Penengahan. Camat Kalianda Erdiyansyah, SH, MM menyatakan, pihaknya sedang mempersiapkan perencanaan pelayanan seperti di Disdukcapil. Menurut Erdi, pelayanan hingga akhir pekan itu adalah bentuk komitmen Pemerintah Kecamatan Kalianda terhadap pelayanan kepada masyarakat. “Ya, kita sedang menyiapkan. Kita akan buka dan layani masyarakat yang membutuhkan pelayanan kita pada hari Sabtu pekan ini,” kata Erdi kepada Radar Lamsel, Minggu (6/8) kemarin. Erdi melanjutkan, pada pelayanan hari Sabtu, pihaknya tidak akan menambah petugas atau staf dibagian pelayanan melainkan hanya melakukan perubahan dalam pengaturan jadwal. “Nanti kita tambah jam piketnya saja,” pungkasnya. Tidak hanya pemerintah Kecamatan Kalianda. Penegasan serupa juga akan dilakukan pemerintah Kecamatan Penengahan. Instansi ini tidak ingin ketinggalan untuk memberikan pelayanan pada hari Sabtu. “Masih dikoordinasikan, kalau semua sudah siap dan dilaksanakan di kabupaten, maka kami akan segera menyesuaikan. Karena Pemerintah Kecamatan Penengahan berkomitmen dalam mengedepankan pelayanan kepada masyarakat,” kata Camat Penengahan Drs. Koharuddin kepada Radar Lamsel singkat. (rnd)

Sumber: