Dua Kecamatan Jadi Sentra ‘Bekerja’
CANDIPURO – Kecamatan Candipuro dan Kecamatan Kalianda didapuk sebagai sentra pelaksana program Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera (Bekerja) tahun 2018. Dipilihnya Lampung Selatan sebagai satu-satunya kabupaten untuk menjalankan program Bekerja oleh Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia bukan tanpa alasan. Sebab, program bedah kemiskinan ini merupakan bagian dari program padat karya tunai, berbasis pada pertanian. Camat Candipuro Wasidi, S.E mengamini bahwa Candipuro diproyeksi menjadi salah satu sentra pertanian bersama dengan Kecamatan Kalianda. “ Kebetulan di Lamsel hanya dua yang bakal didapuk sebagai sentra kegiatan Bekerja. Beberapa desa di Candipuro sudah dikunjungi oleh Dinas Pertanian Lamsel,” kata Wasidi kepada Radar Lamsel, Selasa (5/6) kemarin. Wasidi menjelaskan, tujuannya untuk menjadikan sektor pertanian sebagai ujung tombak dalam rangka menekan angka kemiskinan, terutama mengangkat kesejahteraan petani di Indonesia, salah satunya di dikabupaten Lampung Selatan. Orang nomor satu di Candipuro ini menegaskan, program Bekerja diharap mampu mencapai esensi dan tujuan utamanya. Untuk itu lanjutnya setiap program mesti berdampak pada kehidupan masyarakat yang ada di daerah. Melalui program Bekerja ini Kabupaten Lampung Selatan mendapatkan 500 ribu ekor ayam untuk dikembangkan oleh masyarakat didua wilayah kecamatan yaitu Kecamatan Candipuro dan Kalianda. Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Lamsel drh. Arsyad Husein mengamini bahwa Lampung Selatan merupakan satu-satunya kabupaten di Provinsi Lampung yang mendapatkan mandat dari Kementan RI untuk melaksanakan program. \"Kalau tidak ada halangan tim dari pusat akan mengujungi Kabupaten Lampung Selatan pada hari Senin dan Selasa pekan depan, untuk menindaklanjuti pelaksanaan program Bekerja ini,\" ungkapnya. Diketahui penetapan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Menteri Pertanian RI nomor: 316/Kpts/OT.050/5/ 2018, tentang penanggung jawab kegiatan Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera untuk wilayah Provinsi Lampung. (ver)
Sumber: