Zainudin: Jangan Tinggalkan Sholat dan Rajinlah Berdo’a
KALIANDA - Bupati Lampung Selatan H. Zainudin Hasan mengingatkan kepada para Jamaah Calon Haji (JCH) asal Lampung Selatan agar tidak meninggalkan Sholat lima waktu selama menjalankan ibadah haji di tanah suci mekkah. Karena menurutnya, yang pertama kali dihisab adalah shalat, bukan pelaksanaan haji. Selain itu, Zainudin juga berpesan kepada para jamaah calon haji untuk selalu memanjatkan Do\'a kepada Allah SWT agar selalu diberikan keselamatan dan kemudahan selama pelaksanaan haji hingga pulang ke tanah air. \"Saya ingatkan para jamaah yang tahun ini akan menjalankan ibadah hajinya untuk selalu ingat Sholat dan rajin-rajin ber-do\'a meminta petunjuk dan juga perlindungan kepada Allah SWT agar selalu diberikan keselamatan, kesehatan, serta kemudahan. Jangan berdoa ketika mau berangkat haji saja. Tapi, mulailah dari sekarang,\" ujar Zainudin saat menyampaikan sambutan dihadapan para jamaah calon haji Lamsel diacara bimbingan manasik haji Tahun 1439 H/2018, di Masjid Bani Hasan Kalianda, Rabu (4/7) kemarin. Dalam kesempatan itu, Zainudin pun mengajak para jamaah calon haji khususnya kaum laki-laki untuk melaksanakan shalat berjamaah di masjid. Sebab katanya, melaksanakan shalat di rumah bagi kaum laki-laki itu tidak ada hadistnya. \"Kecuali sedang sakit atau sudah menginjak usia ujur,\" terangnya. Diungkapkannya, dalam melaksanakan ibadah haji hendaknya para jamaah mengerjakan yang wajib hajinya terlebih dahulu, setelah itu baru menjalankan yang sunnah. \"Jadi jangan sampai terbalik. Dan saat berada di tanah suci Mekkah juga lebih baik melaksanakan tawaf dari pada menghabiskan waktu hanya dengan tidur-tiduran di masjid atau bersantai di tempat pemondokan,\" pungkasnya. Untuk diketahui, pada musim haji tahun ini Pemkab Lamsel memberikan subsidi ongkos para jamaah calon haji masing-masing sebesar Rp2,3 juta. Subsidi ongkos tersebut bersumber dari dana APBD Pemkab Lampung Selatan dengan jumlah total sebesar Rp800 juta untuk 339 orang jamaah calon haji. Berdasarkan catatan petugas Haji dari Kantor Kementerian Agama (Kemanag) Lampung Selatan, jumlah Jamaah Calon Haji asal Lampung Selatan yang siap berangkat ke tanah suci mekkah pada tahun ini sebanyak 339. Jumlah tersebut mengalami peningkatan dari tahun 2017 yang hanya berjumlah 295 orang. Untuk jamaah calon haji termuda asal kabupaten Lamsel untuk kaum laki-laki berusia 21 tahun dan perempuan berusia 20 tahun. Sedangkan calon jamaah tertua berusia 95 tahun untuk laki-laki dan 93 tahun untuk perempuan. \"Para jamaah calon haji asal kabupaten Lamsel dijadwalkan akan berangkat pada gelombang kedua yakni pada tanggal 30 Juli 2018, tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 32,\" kata Kepala Kantor Kemenag Lamsel Sukandi. (iwn)
Sumber: