Hendra Septian Sosok Birokrat Pesawaran Daftar Bacalon Partai Nasdem
Hendra Septian mendaftarkan diri di Partai NasDem dan PAN Kabupaten setempat, Senin 6 Mei 2024 --Fahrurrozi
PESAWARAN.RADARLAMSEL.COM-Jika sebelumnya bursa bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran ramai diikuti dari para politisi, kali ini bakal calon Bupati Pesawaran datang dari kalangan birokrat dan putra asli Pesawaran.
Iya, sosok tersebut adalah Hendra Septian, yang telah mendaftarkan diri di Partai NasDem dan PAN Kabupaten setempat, Senin 6 Mei 2024
Hendra Septian mengungkapkan, dirinya sudah mendapatkan restu dari keluarga besar dan dorongan dari masyarakat untuk mulang tiyuh membangun Pesawaran yang lebih baik.
Dimana. saat ini Hendra Septian menjabat sebagai Camat Sukadana Kabupaten Lampung Timur, dan siap melepas status Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diembannya jika ada yang partai yang mengusung untuk maju Pilkada Pesawaran.
BACA JUGA:Kapal Dalom Lintas Berjaya Milik Pemprov Lampung Layanan Bakauheni-Merak Pembuatanya Baru 45 Persen
“ Saya siap mundur dari jabatan saya dan status sebagai ASN jika partai NasDem dan parpol lainnya mengusung saya untuk maju pada Pilkada Pesawaran mendatang,” ungkapnya
Disinggung apakah sudah mendapatkan restu dari Bupati Lampung Timur Dawam Raharjo? Hendra mengaku akan segera meminta izin dan melaporkan langsung niat baiknya tersebut.
“Secepat mungkin saya akan cari waktu yang tepat untuk meminta restu kepada pimpinan saya Bupati Lampung Timur, karena agenda beliau sangat padat jadi saya belum sempat untuk melapor,” jelasnya.
Sementara Ketua DPD NasDem Pesawaran M Nasir, mengapresiasi keseriusan Hendra Septian yang datang langsung untuk mendaftar penjaringan calon Bupati. Berlatar belakang birokrat, M Nasir mengungkapkan Hendra Septian sudah menghitung dan mempersiapkan diri untuk ikut dalam kontestasi Pilkada, dan yang paling utama dirinya sudah memiliki modal karena sudah lama di Pemerintahan dan mudah-mudahan bisa berjodoh dengan partai NasDem.
“Partai NasDem membuka seluas-luasnya untuk masyarakat umum untuk ikut dalam penjaringan balonkada, baik berlatar belakang politis maupun birokrat,” pungkasnya.(ozi)
Sumber: