Desa Jatimulyo Persilahkan Warga Usul Program Pembangunan

Desa Jatimulyo Persilahkan Warga Usul Program Pembangunan

JATIAGUNG - Desa Jatimulyo Kecamatan Jatiagung menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dengan agenda pengusulan dan perencanaan program pembangunan tahun anggaran 2017, di balai desa setempat, Selasa (27/12). Dalam sambutannya, Kepala Desa Jatimulyo Suharno mengatakan, melalui musrenbangdes kali ini masing-masing dusun dapat mengusulkan masalah-masalah terutama tentang pembangunan yang ada di Desa Jatimulyo sesuai dengan program Bupati Lamsel H. Zainudin Hasan pada tahun 2019 seluruh jalan di Kabupaten Lamsel mulus. \"Jadi pada kesempatan ini seluruh masyarakat yang hadir dapat mengusulkan yang menjadi skala prioritas. Kemudian dicatat oleh sekdes, BPD dan petugas dari kecamatan sehingga kami bisa menganggarkannya melalui dana desa atau mengajukan ke kabupaten,\" katanya. Kemudian, pada kesempatan ini ia mengimbau kepada RT dan kadus terkait dengan PBB ia meminta untuk segera menagih dan menyetorkannya mengingat batas waktu yang tersisa tinggal menghitung hari saja. \"Selain pembangunan kalau ada masalah lain seperti keamanan, kesehatan atau pendidikan bisa juga di sampaikan karena di sini ada pak Kapolsek, Danposramil, UPT Pendidikan dan UPT Kesehatan sehingga permasalahan-permasalahan yang ada di Desa Jatimulyo ini bisa terselesaikan,\" ujar dia. Selain itu, ia berharap kepada kadus dan RT bisa menggerakkan kembali kesadaran masyarakat terkait siskamling dan gotong royong demi kemajuan Desa Jatimulyo dan mengingat kadus dan RT merupakan ujung tombak di wilayahnya masing-masing. \"Oleh karenanya, saya berharap kepada masyarakat dan aparatur desa yang hadir dalam musrenbangdes ini dapat mengusulkan apa yang menjadi skala prioritas sehingga arah pembangunan Desa Jatimulyo ini kedepan lebih baik lagi,\" harap Suharno. (dms)

Sumber: