Film Tanpa Judul ala Samingan

Film Tanpa Judul ala Samingan

Meminta Maaf Diforum Paripurna

KALIANDA – Anggota DPRD Lampung Selatan Samingan secara blak-blakan memohon maaf kepada seluruh masyarakat Lampung Selatan, Senin (9/4/2018) kemarin. Di forum paripurna penyampaikan laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Lamsel 2017 itu, Samingan tanpa ragu mengungkapkan permohonan maaf tersebut. Momen itu digunakan Samingan telah dirinya diberi tugas untuk menjadi Jubir Fraksi PKB dan Hanura saat menyampaikan pandangan umum fraksi dalam paripurna tersebut. “Dalam kesempatan ini saya memohon maaf yang sebesar-besarnya. Kemarin itu ada pemutaran film yang menurut saya belum ada judulnya,” ungkap Samingan sebelum mengakhiri pandangan umum fraksi. Publik khususnya para undangan yang hadir nampak terkejut dan terkesima. Kendati begitu, tidak sedikit mereka yang memberikan tepuk tangan. Termasuk Ketua DPRD Lamsel H. Hendry Rosyadi yang memimpin rapat paripurna dan Wakil Bupati Lamsel Nanang Ermanto yang menghadiri parpurna itu. “Sekali lagi saya mohon maaf. Film itu benar-benar tidak ada judulnya,” ungkap Samingan. Belakangan Samingan memang membuat heboh jagad Kabupaten Lampung Selatan. Itu lantaran beredarnya sebuah video pengakuan seorang perempuan, Hartati, yang telah dicampakan Samingan. Kasus tersebut pun membuat jabatan Samingan sebagai anggota DPRD Lampung Selatan terancam diberhentikan. Sebab, DPC PKB Lampung Selatan telah menggelar rapat pleno pemecatan Samingan sebagai kader PKB. Selanjutnya, PKB memproses pergantian antar waktu (PAW) Samingan. Sekretaris DPC PKB Lampung Selatan Ahmad Ngadelan Jawawi mengungkapkan, PKB tinggal menunggu surat keputusan (SK) PAW dari DPP PKB. “Masih dalam proses. Sudah sampai ke DPP. Tinggal menunggu penetapan saja. Mudah-mudahan tidak lama lagi,” ungkap Anggota DPRD Lamsel periode 2014 – 2019 yang mundur menjadi calon Wakil Bupati pada pilkada 2015 itu. (edw)

Sumber: